Jangan Sembarangan Ganti, Simak Katalog Ukuran Berat Roller Motor Matic Yamaha, Honda dan Suzuki

By Ahmad Ridho, Selasa, 14 Juli 2020 | 12:57 WIB

Jangan sembarangan pasang roller motor matic, simak katalog berat dan ukuran yang sesuai di motor matic Yamaha, Suzuki dan Honda.

GridMotor.id - Jangan sembarangan pasang, simak katalog ukuran berat roller motor matic Yamaha, Honda dan Suzuki.

Jangan sepelekan hal kecil termasuk pemasangan roller motor matic.

Hal ini pastinya berimbas pada performa dan malah lebih boros karena roller gampang rusak.

Karena itu pakai roller yang sesuai anjuran dari pabrikan.

Baca Juga: Bikers Sering Banget Pilih yang Murah, Sembarangan Pakai Roller CVT Bisa Bikin Kruk As Berantakan

Baca Juga: Trik Simpel Bikin Tarikan Motor Matic Seperti Dijambak Setan, Resepnya Pakai Kombinasi Roller CVT

Terlebih saat ini banyak roller aftermarket dijual dengan harga yang murah dengan beragam merek.

Bobot roller yang tercantum di sini adalah berat roller motor matic standar bawaan pabrik.

Fungsi mengetahui bobot roller standar bawaan pabrik ini penting untuk yang ingin lakukan upgrade.

Sebab, untuk membuat akselerasi atau top speed motor matic meningkat bisa dilakukan dengan ganti bobot roller.

Baca Juga: Gak Semua Pemilik Motor Matic Paham, Ternyata Ini Dia Fungsi Roller di CVT

Membuat akselerasi lebih cepat bisa dilakukan dengan mengurangi bobot roller satu atau dua tingkat.

Sedangkan untuk menambah top speed, bisa dilakukan dengan menggunakan roller berbobot lebih berat.

Nah, Tim sudah mengumpulkan daftar berat roller motor matic Yamaha, Honda dan Suzuki.

Berikut daftar bobot roller motor matic Yamaha, Honda dan Suzuki yang telah kumpulkan.

Baca Juga: Sering Terjadi, Power Mesin Motor Matic Drop Gara-gara Asal Keruk Jalur Roller Sembarangan

Yamaha

Yamaha Nouvo: 11 Gram.

Yamaha Soul GT: 9,5 Gram.

Yamaha Mio GT: 9,5 Gram.

Yamaha Mio J: 9,5 Gram.

Yamaha Xeon: 10 Gram.

Yamaha Xeon RC: 9,5 Gram.

Yamaha Mio Soul: 10,5 Gram.

Yamaha Fino: 10,5 Gram.

Yamaha Mio: 11 Gram.

Yamaha Mio Smile: 10,5 Gram.

Yamaha Mio M3: 10 Gram.

Yamaha Xride: 8 Gram.

Yamaha Xride 125 cc: 10 Gram.

Yamaha NMAX: 13 Gram.

Yamaha Aerox 155: 13 Gram.

Baca Juga: Roller Murah Meriah Sesuai Kantong Mahasiswa Yang Ngekos, Ini Triknya

Honda

Honda BeAT: 12 Gram.

Honda FI: 13 Gram.

Honda BeAT eSP: 15 Gram.

Honda Scoopy: 12 Gram.

Honda Scoopy FI: 13 Gram.

Honda Vario:13 gram.

Honda Vario 125: 15 Gram.

Honda Vario 150: 18 Gram.

Honda PCX 125: 15 Gram.

Honda PCX 150: 18 Gram.

Baca Juga: Ditakuti Bikers, Tujuh Titik Jalur Tengkorak di Jawa Barat Dipasang Barrier

Suzuki

Suzuki Hayate: 15 Gram.

Suzuki Nex: 10 Gram.

Suzuki Nex II: 10 Gram.

Suzuki Sky Drive: 15 Gram.

Suzuki Spin 125cc: 12 Gram.

Suzuki Skywave: 15 Gram.

Suzuki Skywave 2010 ke atas: 12 Gram.