Bikin Bangga, Viral Seorang Driver Ojek Online Kembalikan Uang Customer Lewat Surat, Begini Ceritanya

By Indra Fikri, Selasa, 7 Juli 2020 | 19:55 WIB

Ilustrasi Ojol

Gridmotor.id - Seorang driver ojek online (ojol) mengembalikan uang ke customer lewat surat menjadi viral di media sosial.

Peristiwa ini diketahui dari sebuah postingan yang diunggah oleh seorang wanita yang enggan disebutkan namanya di Instagram pribadinya.

Wanita itu mengungkapkan, kejadian tersebut berawal saat dirinya dipesankan ojol oleh suaminya.

Saat ditanya, driver ojol tersebut mengatakan, bahwa pesanan antar jemput itu belum dibayar menggunakan OVO, sehingga wanita tersebut membayar dengan uang cash.

Namun, sesampainya wanita tersebut di kantor, sang suami mengatakan, bahwa ongkos ojek daring telah dibayar menggunakan OVO.

Baca Juga: Terungkap! Ini Alasan Pria yang Tendang Driver Ojol Sampai Terjungkal dari Motor, Ternyata Sepele Banget

Baca Juga: Parah, Driver Ojol Terjengkang Kena Tendangan Kungfu Pengemudi Mobil yang Ngamuk, Cuma Gara-gara Masalah Beginian Doang

Malamnya, saat dia sampai rumah, ia menemukan surat beserta sejumlah uang di bawah pintu.

Ternyata, surat dan uang tersebut dari driver ojek daring yang mengantarnya tadi pagi.

Dalam postingannya itu, wanita tersebut juga mengunggah foto surat dari driver ojol.

Dalam suratnya, driver ojol itu meminta maaf kepada wanita tersebut lantaran kurang teliti melihat metode pembayaran di aplikasi.

Ia juga mengembalikan uang sebesar Rp 35 ribu yang telah diberikan wanita itu kepadanya.