Gridmotor.id - Video pertamini terbakar di Nganjuk beredar di media sosial jadi tontonan warga dan pemotor
Biar bensin menyentuh pemotor di pelosok daerah, banyak pedagang bensin eceran bermunculan.
Bukan cuma jualan bensin eceran pakai botol, tapi juga dagang memakai pertamini.
Bentuk Pertamini memang menyerupai pom bensin pada umumnya, namun dari segi keamanan sangat minim sekali.
Sudah beberapa kali kasus kebakaran melanda Pertamini dan akhirnya jatuh korban jiwa.
Rumah atau kios di sekitar Pertamini yang terbakar juga ikut jadi korban.
Insiden kebakaran kios Pertamini kembali terjadi di Nganjuk, Jawa Timur.
Peristiwa itu direkam warga yang berada di lokasi kejadian dan dibagikan ke media sosial.
Salah satu yang mengunggah video itu, akun Instagram @viralterkini99.
Video itu diunggah hari ini, Selasa (7/7/2020).
Pada video, terlihat kepulan asap warna hitam yang terus meninggi.
Api juga melambung tinggi hingga menyentuh gapura dan pepohonan.
Baca Juga: Pertamini Kembali Makan Korban, Mobil Suzuki Futura Hangus Terbakar, Pemilik Tersambar Percikan Api
Beberapa pemotor dan warga yang melintas pun menonton api berkobar.
Melansir dari caption postingan, kebakaran itu terjadi, Selasa (7/7/2020) sekitar pukul 13.15 WIB.
Lokasinya di oerempatan Desa Ngujung, Gondang, Nganjuk, Jawa Timur.
Sementara itu, kronologi dan penyebab terjadinya kebakaran dalam penyelidikan.
Netizen pun kesal dengan aksi warg dan pemotor yang malah menontoni.
josh.s.n: Owalah pantes tadi ada sirine
dee_karina: Ngapain di tonton??ntr klo ada ledakan yg kaya waktu dulu terjadi gmn??
aldinbeibs: Knapa sih harus jadi tontonan kan itu beresiko adanya sambaran api ....
Klik LINK ini untuk melihat postingan.