Ia pun kemudian membunyikan klakson sebanyak dua kali untuk meminta jalan.
Namun korban tak menghiraukannya.
"Dia gaya-gayaan di depan saya kayak enggak dengar gitu klaksonnya," ujar AK yang tampak sesekali menangis.
Setelah itu, lanjut AK, korban malah membunyikan klakson panjang dari sepeda motornya.
Mendengar itu, AK pun lantas emosi.
Kemudian ia menghadang dan turun dari mobil langsung memarahi korban.
"Waktu itu dia masih ngomel-ngomel. Jadi saya tendang bagian pinggangnya," ungkapnya.
Atas perbuatannya, AK mengaku menyesal dan meminta maaf.