Siapa Sangka, Terkenal Kalem Berwibawa Mantan Presiden SBY Ternyata Punya Koleksi Motor Raja Balap 2-tak 1990-an

By M Aziz Atthoriq, Sabtu, 6 Juni 2020 | 12:55 WIB

Suzuki Tornado beraksi dalam ajang roadrace

Gridmotor.id- Siapa yang menyangka nih, terkenal kalem berwibawa pak SBY punya koleksi motor raja balap bro.

Presiden ke-6 Bapak Susilo Bambang Yudhoyono memang terkenal kalem dan berwibawa.

Bukan tanpa alasan, pak SBY punya gaya bicara yang anteng dan kalem.

Pak SBY juga punya  postur tubuh yang proporsional bikin pak SBY makin berwibawa.

Baca Juga: Di Sini Motor Idaman Anak Muda, Puluhan Honda NSR-SP Ini Rusak dan Berdebu di Gudang Tua, Miris Lihatnya

Baca Juga: Pecinta 2 Tak Nangis Liatnya! Harta Karun Nih Puluhan Motor 2 Tak Legendaris Terbengkalai di Gudang dan Siapa yang Mau Silakan Ambil 1?

Tapi taukah brothers dibalik sisi anteng dan kalemnya pak SBY punya koleksi motor raja balap loh.

Dikutip dari berbagai sumber, SBY memiliki kekayaan senilai Rp 7,6 miliar dan US$ 269.730, dari data tahun 2010 lalu.

Di antara rincian kekayaan SBY, ternyata ada yang menarik.

Dikatakan SBY memiliki sebuah motor Suzuki Tornado keluaran tahun 1997.

Baca Juga: Lelang Motor Milik Presiden Jokowi Laku Rp 2,55 miliar, Ternyata Ada Keunggulan yang Gak Ada di Motor Lain

Suzuki Tornado merupakan salah satu motor 2-tak legendaris di era 90-an.

Suzuki Tornado merupakan penerus dari Suzuki Crystal, motor bebek pertama Suzuki yang memiliki kapasitas mesin 110 cc.

Tornado pertama diluncurkan pada tahun 1994.

Dengan mesin 110 cc, Tornado memang jadi idola para anak muda kala itu.

Baca Juga: Viral Tangisan Driver Taksi Online untuk Presiden Jokowi Akibat Diburu Cicilan Kendaraan, OJK Langsung Buka Suara

Raja Motor 2-tak yang kuasai balap Nasional tahun 1990.

Tahun 1994 saat Tornado mulai masuk, produksi Suzuki Crystal masih tetap berlanjut.

Saat itu, masa peralihan dari Crystal ke Tornado.

Sekaligus menjadi era baru motor berbody modern.

Dilihat dari desain body, Tornado menyajikan sesuatu yang berbeda dengan mengadopsi cover bodi berbahan plastik.

Baca Juga: Bikin Melongo! Gendong 2 Mesin Sekaligus, Modifikasi Gila Ala Drag Bike Kawasaki Ninja R Karya Anak Indonesia

Suzuki Tornado

Ukuran berubah, body Tornado terlihat lebih besar dan lebih modern dibandingkan Crystal yang jadi generasi terakhir RC-series.

Pada masa keemasannya, banyak yang bilang Tornado sebagai versi murah Suzuki RG Sport yang dijual di Indonesia.

Desain tubuhnya memang mirip, hanya mesin RG-Sport yang dijual di Malaysia telah menggunakan mesin tegak.

Dengan kapasitas mesin 110 cc yang menjadi andalannya kala itu, Tornado cukup berjaya dan menjadi incaran kaula muda.

Baca Juga: Pecinta 2 Tak Nangis Liatnya! Harta Karun Nih Puluhan Motor 2 Tak Legendaris Terbengkalai di Gudang dan Siapa yang Mau Silakan Ambil 1?

Salah satu saingan dari Tornado adalah Yamaha F1Z yang dimasukan produsen berlogo Garputala di tahun yang sama.

Dengan mesin yang sama-sama mengusung kapasitas 110 cc dan dibekali desain body yang modern, kedua motor ini menjadi raja di era-nya.

Di ajang balap, Tornado juga cukup berjaya.

Banyak pembalap-pembalap beken yang lahir lewat motor ini.

Baca Juga: Bikin Gemes, Video Motor Honda Langka Tidak Mau Nyala Akibat Kucing Galak, Gara-gara Mesinnya 2-Tak?

Salah satunya adalah Asep Hendro yang sangat berjaya menggunakan Tornado GS milik tim balap CMS.

“Bukan cuma berjaya di ajang road race, di grasstrack Tornado juga cukup diminati.

Alasan utamanya rangka Tornado gampang dipasangkan cover body Suzuki RM125.

Beberapa part-nya juga banyak yang sama, jadi memudahkan mekanik kala itu,” tambah Tommy yang juga mantan crosser.

Baca Juga: Si Imut Yamaha Malic, Skutik 2-tak Buruan Kolektor Karena Punya Sistem Penggerak Beda

Akhir masa kejayaan Tornado ada di tahun 1997.

Selain masuknya era motor 4-tak, kehadiran Suzuki Satria 120 ikut menggusur tahta Tornado di Indonesia.