Suasana Langsung Gak Terkendali! Unjuk Rasa George Floyd Pecah di Eropa, Massa Ngamuk Bakar Motor

By Erwan Hartawan, Kamis, 4 Juni 2020 | 16:10 WIB

Aksi unjuk rasa di Prancis membakar motor

Gridmotor.id - Pada umumnya unjuk rasa atau demonstrasi diwarnai aksi bakar-bakar ban.

Namun berbeda dengan yang terjadi di Prancis baru-baru ini.

Seperti diunggah akun Twitter bernama @JeromeRoos sebuah video yang mungkin membuat para pencinta motor ngilu.

Dalam video tersebut, terlihat saat massa sedang membakar tumpukan motor listrik dan juga motor matik berwarna hitam.

Baca Juga: Jalanan Macet Total, Pengendara Suzuki Satria F-150 Tutup Usia Bersimbah Darah, Ban Kontainer Kembali Makan Korban

Baca Juga: Braakkk... Pengendara Motor Gegar Otak Bersimbah Darah, Korban Tergeletak Lemah di Belakang Truk Parkir

"It's really kicking off in Paris now! (Sudah mulai di Paris sekarang,-red)," tulisnya pada video yang diunggah hari ini (3/6/2020).

Ia berujar bahwa aksi protes tersebut didasari oleh massa yang menyuarakan gerakan anti diskriminasi yang terjadi pada George Floyd.

Mirisnya banyak kendaraan tak berdosa yang menjadi korban amuk massa.

Salah satunya adalah sebuah motor matik berwarna hitam yang ikut masuk dalam tumpukan benda yang dibakar.