Baca Juga: Dijamin Kapok, Anggota TNI dan Polisi Suruh Seorang Remaja Dengerin Langsung Suara Knalpot Brong
Dalam unggahan tersebut, banyak warganet yang memberikan apresiasinya kepada prajurit TNI tersebut.
Berdasarkan petunjuk dari narasi tersebut, diketahui lokasi kejadian berada di Jatitujuh, Majalengka, jawa Barat.
Konfirmasi Kompas.com
Untuk mengetahui peristiwa tersebut, Kompas.com menghubungi Kapendam III Siliwangi Kolonel Inf FX Sri Wellyanto Kasih.
Saat dikonfirmasi, Wellyanto membenarkan bahwa prajurit TNI yang terekam dalam video viral itu adalah anggotanya.
Baca Juga: Mantan Napi Kembali Berulah, Nekat Mencuri Motor di Barak Asrama TNI, Endingnya Jadi Begini
"Ya benar. Itu anggota saya atas nama Serda Ade Irawan, Babinsa Panongan, Koramil 1714/Jatitujuh, Kodim 0617/Majalengka," kata Wellyanto kepada Kompas.com, Minggu (31/5/2020).
Setelah dilakukan pendalaman, lanjut dia, kejadian tersebut terjadi pertigaan Sasak Beureum, Desa Jatitujuh, Kecamatan Jatitujuh, Majalengka pada Sabtu (30/5/2020) sekitar pukul 08.30 WIB.
Wellyanto mengatakan, saat itu Ade usai apel pagi di Koramil 1714/Jatitujuh sebelum melakukan kegiatan pendampingan giat penyaluran bantuan sosial di Jawa Barat.
"Serda Ade Irawan mendapatkan perintah dari Danramil 1714/Jatitujuh untuk melaksanakan pendampingan kegiatan bansos dari Pemprov Jawa Barat tahap II di Desa Panongan," ujar Wellyanto.