Salut! Video Pemilik Yamaha NMAX Jalani Karantina Mandiri Setelah Dinyatakan Positif Virus Corona, Ini Reaksi Warga

By Galih Setiadi, Sabtu, 23 Mei 2020 | 13:25 WIB

Wiranto, pemilik Yamaha NMAX yang menjalani karantina mandiri setelah dinyatakan positif virus corona.

Gridmotor.id - Dua jempol! Pemilik Yamaha NMAX ini sanggup jalani karantina mandiri setelah jalani uji cepat Covid-19.

Banyak pengendara motor atau warga lainnya yang menolak hingga kabur saat diminta jalani pemeriksaan virus corona.

Padahal, cara ini demi memutus penyebaran virus corona di Indonesia.

Tapi, pemili Yamaha NMAX yang satu ini justru kasih cerita mengharukan.

Baca Juga: Virus Corona Dijamin Ketawa, Mudik Lebaran 2020 Dilarang, Ratusan Orang Terciduk Padati Pelabuhan Ini bro

Baca Juga: Bikin Malu Pemilik Yamaha NMAX Sedunia Ini Sih, Maling Burung Motornya Tertangkap Kamera dengan Jelas Termasuk Pelat Nomornya

Seorang pemilik Yamaha NMAX bisa jadi panutan di tengah hebohnya virus corona.

Informasi ini diunggah oleh portal facebook Berita Viral Nusantara.

Diketahui pemilik Yamaha NMAX ini bernama Wiranto, seorang kernet bus.

Saat itu, dirinya sempat melakukan perjalanan ke Bali.

Untuk memastikan kondisinya, Wiranto menjalani uji cepat Covid-19.

Baca Juga: Makin Bengis Tampang Yamaha NMAX Pakai Paket Body JPA, Harganya Pas di Kantong