Tetap Bisa Mudik dan Terhindar dari Begal Sadis, Jasa Ojek Bagikan Tips Keberangkatan Agar Lolos Saat Mudik

By Ahmad Ridho, Jumat, 15 Mei 2020 | 17:05 WIB

Ilustrasi jasa ojek mudik.

GridMotor.id - Tetap bisa mudik dan terhindar dari begal sadis, jasa ojek bagikan tips lolos saat mudik pulang kampung, ini waktu aman untuk berangkat.

Pemerintah telah resmi melarang masyarakat untuk mudik pulang kampung.

Hal ini tentunya agar keluarga yang tinggal di kampung halaman enggak ikut tertular virus corona.

Presiden Jokowi juga sudah mengumumkan pelarangan mudik.

Baca Juga: Waspada Modus Penipuan Baru, Mudik Sekeluarga Kehabisan Ongkos Ternyata Maling, Berhasil Gasak Uang Jutaan Rupiah

Baca Juga: Pemudik yang Mau Mudik Pulang Kampung Melintas Bekasi Ketemu Cek Point, Ini Rincian Denda Pelanggar PSBB

Masyarakat yang tinggal di Jabodetabek agar tetap menghormati penerapan lockdown dan social distancing.

Tapi ternyata fakta di lapangan masih banyak masyarakat yang nekat mudik ke kampung halaman.

Berbagai cara dilakukan, dari mulai naik motor tengah malam sampai menyewa mobil towing untuk mudik agar lolos.

Bukan cuma jasa mobil travel yang belakangan menawarkan jasa antar pemudik ke kampung halaman.

Baca Juga: Polisi Amankan Ratusan Unit Kendaraan yang Digunakan Masyarakat Untuk Mudik, Kok Enggak Ada Motor?

Tapi ada juga jasa ojek mudik yang siap mengantarkan pemudik ke beberapa daerah di Jawa Barat.

Jasa ojek mudik memang masih jarang diketahui, namun pemudik bisa aman sampai ke kampung tanpa rasa was-was.

Jasa ojek mudik bagikan tips agar lolos mudik, mulai dari berangkat mudik tengah malam sampai mencari-cari jalur alternatif (jalan tikus) untuk menghindari razia PSBB.

Tapi pemudik bisa diantar sampai kampung halaman dengan menggunakan jasa ojek mudik.

Baca Juga: Para Pemudik Ingat, Ini Kriteria Kendaraan yang Dipakai Mudik dan Bisa Kena Denda Rp 100 Juta, Jangan Sembarangan

Jasa ojek mudik bisa mengantarkan pemudik tanpa kena razia PSBB sampai ke kota tujuan.

Pemudik motor waspada begal di Patokbeusi Subang-Pantura.

Seorang penyedia jasa ojek mudik membagikan pengalaman lolos dari razia PSBB dengan cara yang cukup mudah.

Jasa ojek ini bercerita kepada GridMotor langsung agar bisa mudik dengan aman.

"Hindari berangkat mudik malam, paling aman ya setelah Subuh. Karena kalau malam banyak begal," ujar penyedia jasa ojek yang enggan disebutkan namanya.

Baca Juga: Pemudik Bisa Pingsan, Masih Nekat Mudik Pulang Kampung? Siap-siap Penjara 1 Tahun atau Denda Rp 100 Juta

Menurutnya, PSBB yang dijaga aparat hanya berlaku dari jam 15.00 - 18.00 WIB, selepas jam tersebut jalanan kosong.

Jalur Pantura bisa ditembus lewat jalan tikus untuk menghindari pemeriksaan.

Namun demikian, penyedia jasa ojek mudik ini memperingatkan bahaya begal apalagi masuk wilayah Patokbeusi, Subang Jawa Barat.

"Begalnya banyak dan sadis, mereka merampas uang pemudik sampai habis. Mereka enggak membunuh kalau korbannya enggak melawan," tuturnya.

Baca Juga: Tetap Bisa Mudik ke Kampung Halaman Tanpa Was-was, Bayar Jasa Ojek Mudik Rp 250 Ribuan, Razia PSBB Lolos

Driver ojol yang menyambi untuk melayani jasa mudik ini untuk sementara khusus untuk daerah Jawa Barat.

Jasa ojek mudik ini melayani rute Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan.

Sementara untuk biaya bervariasi, tinggal tentuin tanggal keberangkatan mudik dan langsung dijemput.

Jasa ojek mudik ini biasa mangkal dan menunggu calon pemudik di daerah Cikarang, Jawa Barat.

Baca Juga: Lancar Mudik Pulang Kampung Pemotor Kasih Tahu Jam Aman Bebas Cek Point PSBB

Sementara untuk tarifnya, Cirebon Rp. 300 ribu, Kuningan Rp. 350 ribu, Indramayu Rp. 250 ribu, Majalengka Rp. 300 ribu

Biaya ini sudah termasuk ongkos bensin.