Grup Yamaha NMAX Mendadak Heboh, Pemilik Motor Kaget Gorengan Berserakan di Dek NMAX, Netizen: Pakai Minyak Kuburan Bang

By Ahmad Ridho, Kamis, 14 Mei 2020 | 13:10 WIB

Dek Yamaha NMAX rentan jadi sarang tikus.

Baca Juga: Lolos Mudik Pulang Kampung Sekeluarga Pemotor Yamaha NMAX Kasih Tahu Jam Keberangkatan yang Tepat

Beberapa pemilik Yamaha NMAX juga beberapa kali mengalami kabel-kabel terkelupas dan putus akibat gigitan tikus.

Padahal menurut AntoHood, dek motor Yamaha NMAX miliknya sudah dibersihkan dan ditaburi kamper (kapur barus).

Tujuannya jelas untuk mengusir tikus karena aroma yang dihasilkan dari kamper ini sangat keras dan tercium dari jauh.

Tapi ternyata tetap saja, tikus-tikus nakal malah kembali bersarang dan kali ini membawa serta gorengan ke dalam dek Yamaha NMAX.

Baca Juga: Mantab! Tim Kepolisian 'Sapu Jagad' Lumpuhkan Jambret Dengan Hadiah Timah Panas,Yamaha NMAX 155 Ikut Disita

Melihat postingan AntoHood, beberapa pemilik Yamaha NMAX lainnya berusaha untuk bergai pengalaman untuk mengusir tikus.

Mulai dari menaburi kopi sampai pakai bubuk lada.

Dek Yamaha NMAX jadi sarang tikus, ditemukan banyak gorengan.

Lalu pakai cara apa yang efektif agar tikus enggak bersarang di motor?

Pastikan kondisi sekitar ruang tamu atau garasi dalam kondisi bersih enggak ada sampah.