GridMotor.id - Yamaha RX-King masih diburu bikers pecinta motor 2-tak hingga saat ini.
Yang sempat menggegerkan, Yamaha RX-King milik @arifkingpriok yang laku terjual Rp 150 juta awal Maret lalu.
Terbukti Yamaha RX-King masih banyak peminatnya, apalagi kalau kondisinya full orisinal.
Selain itu, bikers berkantong tebal juga diajak mengoleksi salah satu tipe RX-King yang langka populasinya di Indonesia.
Baca Juga: Menteng Berduka, Pemotor Yamaha RX-King Tutup Usia Setelah Terlibat Kecelakaan Lawan Honda Mobilio
Seperti Yamaha RX-King yang diposting Instagram @garasi.cbu berikut ini.
Yamaha RX-King Special Edition milik juragan motor 2-tak ini dijual dengan harga ratusan juta.
Sayang harganya masih disamarkan, namun tercantum 9 dijit angka yang berarti harganya mencapai ratusan juta.
Meski begitu, diakui pemilik akun kalau harganya enggak sampai Rp 150 juta.
Baca Juga: Tua-tua Keladi! Kakek Joki Test Yamaha RX-King , Prepare Ramadhan Race
Dari caption postingan, Yamaha RX-King tersebut merupakan new old stok (NOS) alias barang lama kondisi baru dan bukan hasil restorasi.
Lalu, dari foto juga terlihat spion, lampu sein, dan jok motor yang masih terbungkus plastik.
Yamaha RX-King Special Edition 20th Anniversary atau Gold Edition memang cukup langka populasinya.
Harga RX-King yang mencapai ratusan juta tentu enggak cocok dijadikan motor harian alias lebih cocok dikoleksi untuk investasi.
Klik LINK ini untuk melihat postingan lengkap.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Garasi CBU ???????? 2 Stroke Inside (@garasi.cbu) pada