Jambret Rampas Ponsel Langsung Tendang Motor Sampai Korbannya Tewas, Pelaku Terjebak di Kebun Tebu Sampai 7 Jam

By Ahmad Ridho, Kamis, 30 April 2020 | 13:30 WIB

Jambret Kediri ditangkap setelah sembunyi di kebun tebu selama 7 jam dan foto ilustrasi kebun tebu.

Baca Juga: Sadis, Video Detik-detik Emak-emak Terseret Motor Karena Pertahankan Tas dari Jambret, Modusnya Pura-pura Tanya Alamat

Selanjutnya pelaku merampas ponsel milik korban yang ditaruh di bagasi bawah setir motor.

Mengetahui ponsel miliknya dijambret, korban sempat memburu sepeda motor pelaku hingga terjadi kejar-kejaran.

Namun saat di TKP, pelaku sempat menendang sepeda motor korbannya hingga terjatuh.

Pada saat bersamaan, meluncur sepeda motor warga dari arah selatan hingga mengakibatkan tabrakan beruntun.

Baca Juga: Mimpi Apa Semalem! Muka Dua Remaja Langsung Ringsek Keluar Darah Digebukin Warga, Rem Motor Blong Hajar Mobil

Satu pelaku atas nama Putut terjatuh dari sepeda motornya, sedangkan temannya yang menjadi joki berusaha kabur dan bersembunyi di tengah kebun tebu.

Evakuasi tersangka Putut yang dipimpin Kasat Reskrim Polres Kediri Kota AKP Gusti Ananta juga berlangsung menegangkan karena sempat dihadang puluhan massa yang berniat menghakimi.

Putut warga Kelurahan Tosaren, Kota Kediri ini dapat diringkus karena tidak mampu berlari akibat cedera setelah terjatuh dari sepeda motornya.

Pelaku yang dikenali warga karena berjalan sempoyongan kemudian diamankan di rumah warga untuk menghindari aksi main hakim massa yang berdatangan ke TKP.