Hati-hati! Viral Video Geng Motor Berkeliaran Bebas di Jalan Raya Sambil Nenteng Celurit Saat Dini Hari

By Fadhliansyah, Rabu, 29 April 2020 | 08:45 WIB

Viral Video Geng Motor Berkeliaran Bebas di Jalan Raya Sambil Nenteng Celurit Saat Dini Hari

Gridmotor.id - Viral video sekelompok pemotor yang diduga geng motor berkeliaran bebas di jalanan.

Yang menyeramkan adalah geng motor ini berkeliaran sambil membawa celurit.

Videonya pun viral di media sosial, salah satunya diunggah oleh pengguna Facebook bernama Cahya Adhitya Permana.

Cahya mengunggah sebuah video berdurasi 30 detik.

Baca Juga: Bandung Heboh! Geng Motor Legendaris Mendadak Insyaf dan Bantu Polisi Ringkus Pelaku Begal Motor, Begini Ceritanya

Baca Juga: Mencekam! Video Detik-detik Penangkapan Geng Motor di Medan, Ternyata Niat Lakukan Ini dengan Geng Motor Lain

Pada video terlihat 6 pemotor yang berboncengan, sedang melaju pelan sambil memperhatikan keadaan sekitar.

Diduga para anggota geng motor ini sedang mencari mangsa atau korban.

Video tersebut di ambil di depan Blueplaza, tepatnya di Jalan Chairil Anwar, Margahayu, Kota Bekasi, Jawa Barat, Selasa (28/4/2020) pukul 03.00 dini hari.

Jadi buat Brother sekalian yang masih harus beraktivitas di luar rumah pada dini hari, sebaiknya selalu berhati-hati.

Baca Juga: Salut! Terkenal Brutal dan Meresahkan Masyarakat, Geng Motor Kini Tobat Bantu Polisi Tangkap Pelaku Begal di Bandung