Selain mesin, sasisnya pun menggunakan sasis eSAF yang merupakan inovasi baru Honda untuk sasis motor maticnya.
Diklaim mampu membuat handling jadi lebih lincah namun tetap stabil, bobotnya juga lebih ringan.
Saat ini eSAF sendiri sudah digunakan pada All New BeAT juga Genio.
Tak cuma mesin dan sasis yang baru, Vario 150 juga diprediksi bakal dijejali banyak fitur baru.
Kalau targetnya untuk melawan balik Aerox versi baru yang kemungkinan juga akan dijejali semua fitur All New NMAX, harusnya sih Vario 150 juga all out nih dalam memberi fitur.
Salah satu prediksinya yakni Vario 150 nanti juga akan dikasih traction control sebagai salah satu fiturnya.
Namun diprediksi Honda Vario 150 diproduksi dan dijual antara tahun 2021 atau 2022.
Wow masih jauh ya.