Gridmotor.id - Harga bensin turun pasti ditunggu pengendara motor dan kendaraan mobil.
Apalagi pemerintah sepertinya bakal menurunkan harga BBM alias bensin.
Kabar ini diperkuat dengan harga minyak mentah dunia yang makin anjlok.
Selain itu, permintaan BBM juga semakin menurun gara-gara virus corona.
Baca Juga: Harga Minyak Dunia Merosot Tajam, Harga Bensin di Indonesia Tetap Paling Murah se-Asia Tenggara
Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati, bilang permintaan BBM turun sebesar 34,9 persen.
Di antara semua jenis bahan bakar, avtur mengalami penurunan paling drastis.
Rata-rata penjualan harian bahan bakar pesawat itu turun hingga 45 persen.
Ternyata, ada lagi BBM yang juga mengalami lesu penjualan.