Sangar! Yamaha NMAX Dimodif Total, Bodi Hampir Gak Dikenali Full Custom Pelat, Garapan Modifikator Tenar

By Ahmad Ridho,Panji Nugraha, Rabu, 22 April 2020 | 21:50 WIB

Yamaha NMAX Enggak Bisa Selonjor, Sasis Dipotong, Berganti Konsep.

Baca Juga: Mantul Gan, Sekali Posting Di Instagram Raffi Ahmad Bayarannya Setara Dengan 1 Unit Yamaha NMAX.

Desainnya terinspirasi dari Yamaha TMAX karya Roland Sand Design (RSD), yang disesuaikan lagi oleh Atenx agar pas di dimensi NMAX yang lebih kecil.

Bodi custom dari pelat galvanis meliputi bodi tengah, bodi belakang, sepatbor, sampai cover lampu depan.

Kemudian dilabur warna merah candy yang eye catching.

Sasis tidak ada yang dipotong, malah ditambah dengan dudukan jok baru yang lebih tinggi.

Baca Juga: Ingin Meminang Yamaha All New NMAX Connected/ABS, Bayar Rp 2 Juta Langsung Bawa Pulang, Segini Cicilannya

Oiya, ujung frame belakang dibuat menyempit dengan memotong besi yang melintang horizontal dan merapatkan sasis kanan dan kirinya.

Kaki-kaki terkena ubahan cukup signifikan, dimulai dari pemasangan sok depan upside down Scarlet yang aslinya untuk Yamaha V-Ixion.

Agar dapat terpasang dibuatkan as komstir baru oleh kru Katros Garage.

Yamaha NMAX Enggak Bisa Selonjor, Sasis Dipotong, Berganti Konsep.

Lalu sokbreker belakang dibuat ‘jomblo’ alias single dengan cara dipindah ke tengah.