Grup Yamaha NMAX Mendadak Heboh, Lagi-lagi Bagasi NMAX Diisi Air Buat Tempat Mandi Anak, Bos Yamaha Langsung Bereaksi

By Ahmad Ridho, Kamis, 16 April 2020 | 14:05 WIB

Seorang ibu sedang memandikan anaknya di bagasi Yamaha NMAX.

Baca Juga: Wabah Corona Bikin Pemilik Yamaha NMAX Gak Berkutik, Terbongkar Apa yang Dilakukan NMAX Lovers Selama Lockdown

Air nampak penuh dan membasahi bodi samping kiri dan kanan motor ini.

Seperti foto postingan pemilik Yamaha NMAX bernama Oka Saputra saat anaknya asyik mandi di dalam bagasi Yamaha NMAX.

Bagasi Yamaha NMAX dipakai untuk mandi anak-anak, apakah bisa rusak atau korslet?

"Punya NMAX cuma buat berenang anak," tulisnya di grup Yamaha NMAX Indonesia NMAX Lovers.
Anak kecil berbaju merah itu nampak gembira masuk ke dalam bagasi NMAX yang diisi air dan beberapa bola pelastik ukuran kecil.

Yamaha NMAX memang terkenal tangguh sampai-sampai bagasinya dijadikan tempat mandi anak kecil.

Baca Juga: Yang Liat Pasti Tercengang, Pria Ini Buat Yamaha NMAX Bisa Berjalan di Atas Air Ala Jet Ski

Anak mandi di bagasi NMAX memang enggak ada larangan atau masalah selama air tidak masuk ke dalam kelistrikan motor atau ke dalam mesin.

Suka-suka pemilik Yamaha NMAX itu sendiri, mau dimodifikasi, pakai ban cacing termasuk untuk mandi anak-anak.

Walaupun enggak ada larangan namun sebaiknya waspada korsleting kelistrikan dan jangan sampai air meluber ke mana-mana.

Lalu apakah bisa merusak mesin atau kelistrikan motor? dan apa bahaya yang akan muncul.

"Kalau korslet tidak, karena Battery MF (maintenance free), dan FI System rata-rata di buat water resistence," ujar M Abidin, GM Aftersales Division Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), beberapa waktu lalu.