Gridmotor.id - Sosok driver ojek online memang perlu diacungi jempol.
Driver ojol kerap membantu mengantar makanan di tengah merebaknya wabah virus corona.
Namun, balasan yang diterima driver ojol sering bertepuk sebelah tangan.
Salah satu layanan paling sering kena adalah makanan atau GoFood.
Baca Juga: Curhatan Driver Ojol yang Tetap Narik Meski Ada Virus Corona, Keluarga di Rumah Jauh Lebih Penting
Banyak customer jahat yang pura-pura memesan makanan lalu menghilang.
Kasus ini biasa disebut opik alias order fiktif dan sangat merugikan driver ojol.
Pesanan yang diminta customer memang ditalangi atau dibayarkan driver ojol terlebih dahulu.
Karena hal itu, kejahatan opik semakin merajalela dan meresahkan driver ojol.
Baca Juga: Nyeleneh Tapi Efektif, Driver Ojol Modifikasi Motornya Demi Hindari Virus Corona, Ngeri Pas Belok