Sontak pemilik Honda PCX 150 itu langsung menyurahkan isi hatinya melalui grup facebook All New Honda PCX 150 Indonesia.
Santo Santosa bilang ia ditabrak Yamaha V-Ixion dari arah depan.
Diketahui pengendara Yamaha V-Ixion itu dalam kondisi mabuk dan mengalami patah kaki dan tulang pinggang setelah tabrakan.
Curahan hati pemilik Honda PCX 150 setelah kecelakaan.
Selain motor barunya rusak, pemilik Honda PCX 150 ini juga masih dapat perlakuan memilukan.
Dealer resmi tempat membeli Honda PCX 150 itu justru diam seribu bahasa.
"Sekarang beli apa apa cash dipersusah, proritas kredit. Kena musibah kaya gini dealer serasa lepas tangan, tidak mau bantu carikan solusi.minimal recomend bengkel atau infokan spearpart Apakah karena untungnya sedikit?," tulisnya lewat kolom komentar.
Berbeda dengan dealer resmi, pemotor Yamaha V-Ixion itu mau bertanggung jawab meski dalam kondisi terluka.
Semoga kecelakaan motor ini bisa jadi pembelajaran buat semua orang ya.