Pecinta 2 Tak Nangis Liatnya! Harta Karun Nih Puluhan Motor 2 Tak Legendaris Terbengkalai di Gudang dan Siapa yang Mau Silakan Ambil 1?

By M Aziz Atthoriq, Kamis, 2 April 2020 | 08:10 WIB

Jangan ngiler, puluhan motor 2 tak kece tergeletak di gudang ini

Gridmotor.id - Pecinta 2 tak pasti nangis liatnya, puluhan motor 2 tak legendaris ini terbengkalai seperti sampah di sebuah gudang.

Meskipun motor 2 tak saat ini sudah tidak diproduksi lagi alias discontinue.

Namun pamor 2 tak tetap berjaya hingga saat ini.

Motor yang sempat booming di tahun 1990an kini kembali jadi incaran para pecinta motor.

Baca Juga: Cuman Ada di Indonesia! Honda CBR 250 Versi 2 Tak, Insinyur Jepang Ngiri Kalo Tau

Baca Juga: Bikin Pecinta 2-tak Gak Bisa Tidur, Bodi Yamaha Rx-King tapi Mesinnya Aneh, Cuma Ada di Indonesia Nih

Dikenal dengan perawatan yang mudah serta tenaga yang dapat melesat cepat, motor 2 tak tetap punya tempat sendiri dihati para penggemarnya.

Mulai dari Yamaha RX-King, Yamaha Tiara, Vespa hingga Honda NSR yang jika motornya prima harganya bisa seharga City Car.

Nah, namun bagaimana jika para pecinta 2 tak ini melihat foto yang viral di Instagram ini.

Bisa diliat ni brothers, hayo piih motor yang mana?

Puluhan motor 2 tak tergeletak dan terbengkalai layaknya sampah yang tak bernilai.

Baca Juga: Hati Pecinta Motor 2-tak Ambyar, Seorang Anak Tega Membakar Motor Yamaha F1Z-R Milik Ayahnya Lalu Digantung ke Tiang Listrik

Terlihat banyak sekali varian Yamaha RX-Z, Kawasaki SSR, sampai Honda NSR SP.

Dijamin pasti ingin sekali membawa pulang satu unit saja yah brothers.

Apalagi pamor Honda NSR SP yang di Indonesia ini sangat jarang dan mahal sekali bila ada.

Digudang ini malah dibiarkan begitu saja.

Baca Juga: Bikin Gemes, Video Motor Honda Langka Tidak Mau Nyala Akibat Kucing Galak, Gara-gara Mesinnya 2-Tak?

Foto harta karun ini viral di Instagram

Foto gudang yang berisi harta karun ini beredar di jagad maya salah satunya Instagram @otomotifweekly (01/04/2020).

Waduh andai saja gudang ini di Indonesia pasti sudah habis diborong kolektor motor 2 tak deh pasti.

Rupannya gudang yang berisi puluhan motor 2 tak legendaris ini berada di Thailand nih brother.

Hayo siapa yang berminat silahkan datang dan ambil deh sepuasnya, syaratnya harus dikendarai sampe Indonesia yah hehe

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Tabloid OTOMOTIF (@otomotifweekly) on