Pemotor Ketakutan, Anggota DPRD Medan Nyaris Ribut dengan Polisi Karena Ditegur: Mana Corona, Sini Aku Telan!

By Ahmad Ridho, Selasa, 31 Maret 2020 | 13:05 WIB

Anggota DPRD Medan nyaris ribut karena ditegur jangan keluar rumah: Mana Corona, Sini Aku Telan!

Baca Juga: Menangis Sedih, Rumah Terbakar Yamaha NMAX Kredit Baru Lunas Ikut Meleleh BPKB Juga Baru Diambil

Ketua PAN Sumut Sesalkan

Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Sumatera Utara, Yahdi Khoir menyesalkan perilaku kadernya yang mengamuk kepada aparat kepolisian di rumah duka pasien dalam pemantauan (PDP) Corona atau Covid-19.

Yahdi mengatakan, bahwa kadernya tersebut tidak paham bagaimana SOP yang telah dan seharusnya dilakukan terhadap pasien dengan gejala Covid 19.

"Saya sebagai Ketua DPW PAN sangat menyangkan hal itu, harusnya sebagai anggota legislatif paham dan mengerti masalah yang kita hadapi bersama ini," kata dia melalui sambungan telepon, Senin (30/3/2020).

Baca Juga: Kota Tegal Lumpuh Total, Jalanan Langsung Ditutup Beton Akibat Wabah Corona, Ibu-ibu: Saya Bisa Mati Kelaparan Pak!

Menurutnya, pastinya ada prosedur yang harus dilakukan tehadap PDP Corona meninggal dunia.

Yahdi prihatin dengan kadernya yang merupakan anggota DPRD Medan itu mengamuk kepada aparat kepolisian.

"Harus ada prosedur yang harus dilalui, kalau memang pihak rumah sakit mencurigai pasien dan ada indikasi ke Covid-19, karena statusnya juga PDP. Gak perlu pakai embel-embel lah anggota DPRD lah," jelasnya.

Hingga sampai dengan saat ini, dirinya belum mengetahui secara jelas bagaimana perdebatan antara kadernya dengan aparat kepolisian.