Bikers Ada yang Mau Beli? Jadi Alat Cegah Covid-19 dan Jadi Barang Langka, di Sini Malah Dijual Obral Bekas Tangan Sana-sini

By M Aziz Atthoriq, Minggu, 29 Maret 2020 | 15:05 WIB

Masker dijual secara obral

Gridmotor.id - Terkait mewabahnya virus Covid-19 atau Corona masker berfungsi untuk mencegah dan menghindari virus ini.

Di sini jadi barang mahal dan langka, masker di negara ini malah jadi barang obralan dan bekas tangan sana-sini.

Keberadaan dan stok masker diberbagai daerah di Indonesia semakin sulit didapatkan.

Hal ini akibat tingginya permintaan pembeli sebagai salah satu usaha mencegah penularan virus Corona, masker semakin sulit didapatkan.

Baca Juga: Antisipasi Virus Corona, Pemotor Kreatif Bikin Masker Sendiri yang Menutupi Wajahnya, Netizen: Kirain Black Phanter

Baca Juga: Biadab, Cuma Demi Beli Motor Baru Seorang ASN Tega Mencuri 270 Dus Masker Milik RSUD Pagelaran Cianjur di Tengah Wabah Virus Corona

Kalaupun ada harganya meroket tinggi, mau tak mau orang-orang tetap membeli.

Namun pernahkan brothers berpikir bagaimana jika masker dijual secara obral dan sangat jauh dari higienis?

Hal ini terjadi di negara ini, 3 orang pemuda menaiki motor terlihat membeli masker dari pedagang dipinggir jalan.

Jauh dari kata higenis yang seharusnya masker dijual secara bersih dan terbungkus plastik rapat dan steril, ini malah sebaliknya.

Baca Juga: Takut Virus Corona, Bukannya Pakai Masker Pengendara Motor Ini Malah Pakai Beginian

Seorang pedagang menjual masker secara obral dan hanya diletakkan diatas sebuah gerobak, tanpa plastik.

Ngilu liatnya, bayangkan saja memakai masker itu bertujuan untuk menghindari penyebaran virus corona ini dan mensterilkan area mulut dan hidung.

Kalau masker dijual seperti ini apakah tetap steril? tentu saja malah jadi ladang penyebaran mata rantai virus corona.

Video ini diunggah di Instagram @agoez_bandz4 (28/03/2020)

Baca Juga: Cegah Penularan Virus Corona, Jakarta Max Owners Bagi-bagi Masker Gratis, Driver Ojol dan Pemotor Senang

aksi ini direkam dan diunggah di Instagram

Kalau sudah begini apakah brothers masih berani untuk membeli dan memakai masker ini?

Serem ya maksud hati untuk jaga diri tapi malah bikin kena virus kalo begini caranya.

Ingat brothers tetap jaga kesehatan ya apapun kondisinya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Agoez Bandz Official (@agoez_bandz4) on