Bikin Pecinta 2-tak Gak Bisa Tidur, Bodi Yamaha Rx-King tapi Mesinnya Aneh, Cuma Ada di Indonesia Nih

By M Aziz Atthoriq, Minggu, 29 Maret 2020 | 09:05 WIB

Ilustrasi motor 2 tak legendaris

Gridmotor.id - Brothers pecinta motor 2-tak? pasti tak asing dengan dua motor legendaris yang ada di Indonesia, Yamaha Rx-King dan Vespa.

Motor 2-tak memang sudah enggak diproduksi lagi alias discontinue.

Sempat booming dan jaya pada era tahun 80-90an motor 2-tak selalu punya kenangan tersendiri.

Terbukti setelah sempat redup motor 2-tak belakangan ini mulai nyaring terdengar dan dicari para penggemar otomotif.

Baca Juga: Insinyur Italia Dijamin Pusing! Bagasi Vespa Beralih Fungsi Jadi Tempat Jualan Bakso Keliling

Baca Juga: Koplak, Vespa LX yang Hilang Dicuri Langsung Ketemu, Gara-gara Malingnya Posting Foto Bersama Motor Curian di Facebook

Berbagai merek dan jenis motor 2-tak sempat beredar di Indonesia, namun ada dua merek yang culup legendaris, yaitu Yamaha Rx-King dan Vespa.

Yamaha Rx-King dikenal memiliki tenaga serta jambakan mesin yang bikin gemeteran tak heran motor ini dijuluki 'Raja Jalanan’.

Berbanding terbalik dengan Vespa yang mengaspal dengan kesan retro klasik dan kalem namun memiliki kelas tersendiri dikalangan pecintanya.

Nah kebayang gak bro kalau ada motor 2 tak bodinya segarang Yamaha Rx-King dan mesinnya Vespa.

Baca Juga: Lagi Asyik Blayer-blayer Yamaha RX-King, Pemotor Mendadak Lupa dan Langsung Terbang Bebas