Antisipasi Virus Corona, Pemotor Kreatif Bikin Masker Sendiri yang Menutupi Wajahnya, Netizen: Kirain Black Phanter

By M Aziz Atthoriq, Selasa, 10 Maret 2020 | 13:05 WIB

Seorang pemotor terlihat menggunakan masker yang lain daripada yang lain


Gridmotor.id- Ada saja tingkah laku masyarakat di negara berflower ini.

Hampir diseluruh belahan dunia digemparkan dengan merebaknya virus Corona.

Masyarakat seketika panik dan sibuk mencari masker sebagai salah satu cara meminimalisir terkena virus mematikan ini.

Namun masih saja ada oknum yang menimbun masker yang sangat dibutuhkan masyarakat luas.

Mungkin pemotor yang satu ini ikut terkena dampak kelangkaan masker di mana-mana.

Baca Juga: Cegah Penularan Virus Corona, Jakarta Max Owners Bagi-bagi Masker Gratis, Driver Ojol dan Pemotor Senang

Baca Juga: Dua Driver Ojol Suspect Corona, Ternyata Tertular dari Asisten Rumah Tangga Warga Asing yang Positif Corona

Pengendara Yamaha Scorpio Z ini memakai masker pelindung dengan maksud untuk menghindari penyebaran virus Corona.

Kejadian ini terekam dan diunggah di akun Instagram @camera_penjuru pada Senin,(09/03/2020)

Netizen berkomentar: Kirain Black Phanter

Terlihat seorang bapak mengendarai Yamaha Scorpio Z ditengah kemacetan.

Tanpa memakai helm, pemotor ini justru percaya diri memakai masker bikinannya.

Baca Juga: Diduga Kena Corona, Niat Bikin Tutorial Hidupkan Motor Drag Harga Diri Joki Ambyar Lemes Ambruk Sendiri

Ternyata ini bukan masker sungguhan tapi kantong kresek yang dibikin menyerupai masker dan menutup seluruh bagian kepalanya.

Kalau ingin menghindari virus corona, pakailah masker yang memang sudah menjadi standar dan banyak dijual di pasaran.

Bukan malah seperti ini, entah apa maksud pemotor ini memakai kantung kresek.

Pastinya kalau berjumpa razia bisa-bisa dikasih hadiah surat cinta alias tilang.

Baca Juga: Dua Hari di Karantina, Dua Driver Ojek Online Suspect Virus Corona Malah Kabur

Pemotor sudah wajib hukumnya untuk memakai helm dengan standar SNI.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by camera_penjuru now (@camera_penjuru) on