Rudge Ulster
Sayang, Mereknya dijamin tidak dikenal kebanyakan orang di zaman sekarang yaitu Rudge Ulster.
Tapi jangan anggap remeh, Rudge Ulster aslinya adalah motor untuk balapan.
Diproduksi pada tahun 1929 hingga 1939, Rudge Ulster memiliki mesin 500cc yang dianggap terkencang pada masanya.
Top speed yang bisa digapai mesin jadul ini hingga 90 mph yang setara dengan 140 km/jam.
Baca Juga: Bro Irfan Hatta Ali Anak Ketua MA Meninggal Dunia, Kecelakaan di Afrika Lagi Touring
Gerrit de Raadt nekat mendatangkan mesin terkencang ini karena tidak jika rela rekornya dipecahkan orang lain.
Sebelumnya, Gerrit adalah orang pertama yang mencatatkan rekor Batavia-Soerabaija pada 7 Mei 1917 dengan waktu tempuh 24 jam 45 menit dengan sepeda motor Reading.
Saat itu, bisa touring Batavia-Soerabaija dengan sepeda motor memang menjadi sebuah prestasi yang membanggakan.
Pemegang rekor Jakarta Surabaya sering berpindah tangan dan catatan waktunya semakin terpangkas.