Puluhan Ayam Berserakan di Jalan, Pemotor Jupiter Tutup Usia Tertimpa Pikap, Kondisi Korban Mengenaskan

By Ahmad Ridho, Senin, 10 Februari 2020 | 16:15 WIB

Setiono tewas setelah motor yang dikendarainya remuk lantaran tertimpa mobil pick up yang bermuatan ayam.

Baca Juga: Bikin Resah Masyarakat dan Rawan Kecelakaan, Polisi Razia Balap Liar di Kota Blitar, 42 Motor Diangkut

Warga yang membantu mengevakuasi korban sempat tidak berhasil, mengingat mobil pick up yang menimpa motor Yamaha Jupiter itu cukup berat.

Sejumlah muatan yakni ayam dipindahkan terlebih dahulu oleh warga ke pinggir jalan.

Keluarga korban yang berasal dari Desa Cerme, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik menghampiri lokasi kejadian.

Mereka tak kuasa menahan tangis melihat Setiono dibawa menggunakan mobil ambulan menuju RSUD Ibnu Sina.

Baca Juga: Tenteng Pistol, Maling Motor Leluasa Bawa Kabur 2 Unit Honda BeAT, Korban Sampai Gemeteran

Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Yossy Eka Prasetya mengatakan, kecelakaan maut ini bermula saat mobil pick up Daihatsu Grand Max W 8184 D melaju dari arah selatan ke barat.

Mobil berwarna putih itu dikemudikan oleh Puput Dwi Cahyono warga Desa Puncu RT 03/ RW 04, Kecamatan Puncu, Kabupaten Kediri.

Sopir berusia 28 tahun ini melaju dengan kecepatan tinggi, setibanya di jalan raya Desa Ngembung, Kecamatan Cerme mobil yang dikendarainya oleng.

"Mobil oleng ke kanan, dia tidak bisa mengendalikan laju mobil sehingga masuk ke jalur arah berlawanan," ujarnya.