Dari keterangan Rangga yang menjadi korban, begal yang mengaku sebagai debt collector menggunakan motor Honda BeAT berpelat nomor B 6162 FPH dan Kawasaki Ninja warna hijau tanpa pelat nomor.
Pelaku berjumlah tiga orang dan enggak segan memepet motor korban yang menjadi incarannya.
"Pelaku berjumlah tiga orang, naik motor Honda BeAT dan Ninja warna hijau. Saya kena di jembatan," terang Rangga.
https://www.facebook.com/groups/175302552892225?view=permalink&id=709599652795843
Begal berkedok debt collector berkeliaran di Purwakarta.
Ternyata bukan cuma di daerah Maracang, di Cimaung dan Munjul juga sering dimanfaatkan begal untuk melancarkan aksi jahatnya.
Baca Juga: Kesal Ditegur Pemuda Ini Langsung Geber-geber Motornya, Oknum Brimob Balas dengan Tembakan Pistol
Sementara itu, Andriana Dea juga mengaku pernah kena begal berlagak debt collector di daerah Munjul.
Menurutnya, motor miliknya sudah lunas tapi kawanan begal itu beralasan motornya bermasalah.
"Saya lagi jalan diberhentiin 3 motor, BeAT dua dan Yamaha NMAX satu, pelaku berjumlah enam orang," beber Andriana.
Beberapa netizen yang membaca postingan Rangga mengaku geram dengan ulah begal berkedok debt collector.
Selain meminta polisi meringkus pelaku, para netizen mengancam akan mengeroyok pelaku jika tertangkap.