Naik Motor Matic Kawanan Maling Satroni Kontrakan, Mahasiswa Kehilangan Ponsel, 3 Laptop dan Kamera

By Ahmad Ridho, Rabu, 29 Januari 2020 | 10:10 WIB

Tak tanggung-tanggung, maling menggasak 3 laptop, ponsel Oppo A37 dan sebuah kamera digital Canon EOS 1100 D.

GridMotor.id - Sebuah rumah kontrakan mahasiswa di Kota Malang dibobol maling.

Rumah kontrakan mahasiswa itu terletak di Jalan Simpang Candi Panggung, Perumahaan Garden Palma No. A3 RT 7 RW 5 Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Malang.

Seorang penghuni kontrakan, Rais Mara Chandra (20) mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada, Kamis (23/1/2020) sekitar pukul 12.07 WIB.

Betapa cerdiknya maling tersebut.

Baca Juga: Geger Yamaha NMAX Mulus Ditemukan Warga, Cover Body Tengah Terbuka Seperti Ditinggal Maling

Baca Juga: Dasar Otak Kriminal, Datang Naik Motor Sambil Celingukan Pantau Situasi, Uang Kotak Amal Masjid Dikuras Maling

Ya, maling tersebut menggunakan cara yang luar biasa dengan melewati pintu dapur.

Sang pencuri akhirnya menggasak tiga laptop jenis Asus dan Acer di rumah kontrakan milik mahasiswa di malang.

Tak tanggung-tanggung, maling itu juga mencari kesempatan untuk menggasak lagi sebuah buah ponsel Oppo A37 dan sebuah kamera digital Canon EOS 1100 D.

Total kerugian yang dialami penghuni rumah kontrakan mahasiswa sekitar Rp 20 juta.

Baca Juga: Gara-gara Posisi Setang dan Pagar Rumah, Yamaha NMAX Ini Gampang Banget Digondol Maling

Rais Mara Chandra melihat rekaman CCTV rumah warga yang berada dekat dengan lokasi kejadian dan menyimpulkan maling tersebut berjumlah dua orang.

Berdasarkan rekaman CCTV, kedua maling itu mengendarai sebuah motor Honda Vario berwarna merah.

Salah satu pelakunya tampak tidak menggunakan helm.

Kedua pelaku yang tidak diketahui identitasnya ini berdandan layaknya mahasiswa.

Baca Juga: Cuma Gara-gara Hal Sepele, Maling Motor Ini Pilih Gasak Honda CRF150L Daripada PCX 150

Dandanan itu tenyata mampu mengelabui petugas keamanan dan warga sekitar.

"Dari rekaman cctv itu terlihat ada dua pelaku masuk ke dalam rumah kontrakan. Dan kedua pelaku itu mengendarai sepeda motor Honda Vario warna merah dimana salah satu pelaku tidak mengenakan helm," ujarnya kepada TribunJatim.com, Selasa (28/1/2020).

"Kedua pelaku menyamar dan berlagak layaknya mahasiswa. Bahkan pada saat kejadian, dari rekaman cctv itu terlihat kedua pelaku dengan santainya juga sempat menyapa petugas keamanan yang kebetulan melintas di depan rumah kontrakan," jujurnya.

Dirinya juga mengaku bahwa pelaku ini kemungkinan sudah sering melakukan aksi serupa.

Baca Juga: Korban Menahan Tangis, Motor Matic Kesayangan Lenyap Digondol Maling, Alarm Mendadak Gak Berfungsi

"Kelihatannya kedua pelaku ini profesional dan sudah melihat kondisi lingkungan sekitar sebelum melakukan aksinya. Dan saat melakukan aksinya, pelaku terlihat sangat santai sekali," tandasnya.

Informasi sebelumnya, Rais Mara Chandra (20) mengatakan, rumah kontrakan mahasiswa yang dibobol maling ini dihuni oleh lima orang mahasiswa.

Namun, kelima mahasiswa itu sedang tidak berada di dalam rumah kontrakan.

"Rumah kontrakan ini dihuni oleh lima mahasiswa. Dan pada saat kejadian, semua penghuninya sedang berada di luar rumah," ujarnya kepada TribunJatim.com, Selasa (28/1/2020).

Baca Juga: Cuma Ditinggal Rapat Sebentar, Honda BeAT Milik Seorang Guru Raib Dibawa Kabur Maling

Rais Mara Chandra menjelaskan, kondisi rumah kontrakan saat itu adalah kedua pintu rumah keadaannya terkunci.

"Namun pintu pagar dalam posisi hanya digerendel tanpa digembok sama sekali. Dan kondisi pagar memang seperti itu karena biasanya ya aman aman saja," tambahnya.

Peristiwa pencurian itu sendiri baru diketahui ketika salah seorang penghuni kos datang pada pukul 13.30.

Penghuni kos yang itu melihat bahwa kondisi dalam kos sudah acak acakan serta berbagai peralatan elektronik telah hilang.

Baca Juga: Banyak Tulang Ikan dan Kotoran, Pemilik Yamaha NMAX Merinding Dapatkan Binatang Ini Bersarang di Dek Motornya

"Ternyata pelaku ini masuk ke dalam rumah kontrakan dengan cara lewat pintu bagian dapur. Caranya dengan cara mencongkel bagian slot lalu kemudian mencongkel ke arah bagian yang berada dekat gagang pintu," jelasnya.

Beruntung dari kejadian ini, satu buah sepeda motor jenis Honda Beat yang diparkir di dalam rumah tidak ikut dibawa oleh pencuri tersebut.

"Setelah melihat kejadian itu, para penghuni kontralan langsung segera melaporkannya ke Polsek Lowokwaru," tandasnya.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Dibobol Maling, Rumah Kontrakan Mahasiswa di Malang Rugi 20 Juta, Ponsel, Kamera dan 3 Laptop Raib,