Gridmotor.id - Seekor ular bersembunyi di sebuah motor yang sedang terparkir ditinggal pemiliknya membeli Opor, Kamis (23/1/2020).
Tim Pemadam Kebakaran Kota Pekalongan, Jawa Tengah, langsung bertindak mengevakuasi ular tambang yang masuk ke sela-sela mesin sepeda motor.
Evakuasi ular tersebut berlangsung alot karena terus bersembunyi di sela-sela mesin dan bodi motor.
Kejadian ini berawal saat pemilik sepeda motor, Iskandar, memarkirkan motornya di sekitaran Alun-alun di Pekalongan untuk membeli opor.
Baca Juga: Pemilik Ketakutan, Dikira Tambang Ternyata Ular Sembunyi di Yamaha NMAX, Bodi Sampai Dibongkar
Baca Juga: Awas Kena Patok! Bodi Yamaha NMAX Bisa Jadi Sarang Ular Kobra
Setelah membeli lontong opor, Iskandar dikejutkan dengan adanya ular yang masuk ke dalam area mesin motor.
"Tanpa pikir panjang pemilik motor langsung berteriak minta tolong dan mencoba mengeluarkan ular tapi tidak bisa," kata Yudha Wijaya, petugas pemadam kebakaran Kota Pekalongan usai evakuasi, Kamis.
Mendapat laporan dari warga, tiga petugas damkar menuju ke lokasi untuk mencoba mengeluarkan ular tambang tersebut.
Petugas mencoba menarik ekor ular yang masuk ke sela-sela mesin.
"Setelah hampir 30 menit ular tambang sepanjang 1,5 meter berhasil kami keluarkan dan kita amankan. Kami menduga ular berasal dari selokan di sekitar alun-alun," ucap Yudha.
Yudha mengimbau kepada warga agar mengevakuasi ular tidak menggunakan tangan kosong.
Warga bisa memakai kayu, sapu dan lainnya.
Tercatat, petugas damkar Pekalongan sudah menangkap 10 ular sejak Desember 2019 hingga Januari 2020.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Parkir Beli Opor, Pengendara Ini Tiba-tiba Teriak Ular Tambang di Mesin Motornya"