Diduga Rem Blong, Video Kecelakaan Kakak Adik Masuk Jurang Saat Naik Motor di Aceh, Warga Langsung Gerak Cepat

By Galih Setiadi, Rabu, 22 Januari 2020 | 19:05 WIB

Kecelakaan menimpa kakak adik di Aceh sampai masuk jurang.

GridMotor.id - Keselamatan pengendara motor jadi prioritas di jalan raya.

Makanya, pengecekan komponen motor dan sampai pelindung kepala seperti helm wajib dilakukan pemotor.

Jangan sampai menyesal kalau kecelakaan motor sudah terjadi.

Seperti kecelakaan motor yang satu ini.

Baca Juga: Cimahi Geger! Dua Motor Hangus Terbakar Setelah Terlibat Kecelakaan, Boncenger Wanita Meninggal Dunia

Baca Juga: Cipinang Geger, Seorang Pria Tergeletak di Jalan Dengan Kepala Penuh Darah, Dikira Korban Kecelakaan, Padahal Korban Begal

Kakak adik di Aceh Tenggara, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam harus menahan perih setelah jatuh ke jurang bersama dengan motor yang dikendarainya.

Kejadian itu berawal dari rem blong motor kakak beradik itu saat melintas Jejem Atu Lintang, Aceh Tenggara.

Walaupun terjatuh ke jurang, kakak beradik itu masih selamat.

Meskipun mengalami luka-luka dan motor yang rusak cukup parah.

Baca Juga: Bikin Resah Masyarakat dan Rawan Kecelakaan, Polisi Razia Balap Liar di Kota Blitar, 42 Motor Diangkut

Kecelakaan motor ini diunggah oleh akun instagram @fakta.indo, Selasa (21/1/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kecelakaan di Jejem Atu Lintang, Aceh Tengah akibat rem sepeda motor blong. Kedua remaja adik abang masuk jurang, Alhamdulillah keduanya selamat meskipun mengalami luka-luka.

A post shared by Berita & Fakta Indonesia (@fakta.indo) on

Warga yang berada di lokasi kecelakaan motor itu langsung memapah korban yang sempat terperosok ke jurang.

Korban kecelakaan motor langsung dibawa ke tepi jalan sambil menangis kesakitan.

Dari situ, warganet pun ikut bersimpatik tentang kecelakaan motor ini.

Baca Juga: Kecelakaan Maut di Wonosari, Video Pelajar Tewas di Kolong Bus Usai Terjatuh dari Motornya, Warga Teriak Histeris

@deny_dwip - Mukjizat masih diberikan keselamatam.

@iscoalfarizie - Lht tu jngan kan truck motor z bisa rem blong.jdi jngan lngsung mnghujat bilamana ada truck rem blong berkata knpa gk d cek sbelum bepergian