Unit Terbatas, Yamaha NMAX Terbaru Sudah Bisa Dipesan Nih, Bocoran Harganya di Bawah Rp 40 Juta

By Ahmad Ridho, Selasa, 24 Desember 2019 | 17:10 WIB

Harga Yamaha All New NMAX 155 bakal menembus Rp 35 juta?

GridMotor.id - Yamaha All New NMAX 155 sudah bisa dipesan lho bro!

Yamaha All New NMAX 155 baru meluncur di JIExpo Kemayoran, Senin (2/12/2019) lalu.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan Yamaha All New NMAX 155 dalam dua tipe.

Yaitu versi ABS Connected dengan tambahan Keyless dan traction control.

Lalu non-ABS tanpa Keyless dan Traction Control yang harganya lebih murah.

 

Baca Juga: Pemilik Yamaha NMAX Kaget Bukan Kepalang, di Dek Bersarang Binatang Ukuran Besar, Netizen: Binatangnya Pengen Naik NMAX

Baca Juga: Obat Ganteng Bikers, Sepatu Compass Edisi Terbatas Harganya Setara Biaya Perawatan Tiga Yamaha NMAX

Berapa waktu lalu, MOTOR Plus Online menanyakan ke salah satu sales, jadwal booking dan kapan motor akan sampai ke konsumen.

"Yamaha NMAX baru belum bisa dipesan, soalnya harus habisin stok Yamaha NMAX 2019 dulu," kata salah satu sales di dealer Yamaha di daerah Jakarta Barat.

"Kelihatannya, booking NMAX baru bisa dilakukan di pertengahan Januari 2020," lanjutnya.

Walau belum keluar harga resminya, kabarnya harga Yamaha All New NMAX tipe tertinggi mencapai Rp 37 sampai Rp 38 jutaan.

Baca Juga: Maluku Mencekam, Gara-gara Helm Bentrokan Anggota TNI dengan Brimob Pecah di Tengah Jalan, 4 Polisi Terluka

Namun, ada kabar terbaru kalau All New Yamaha NMAX sudah bisa booking.

Dilansir dari GridOto, salah satu sales dealer Yamaha mengaku kalau mendapat jatah 3 unit All New Yamaha NMAX untuk periode awal pengiriman.

"Nanti turun cuma dapat 3 unit, di dealer lain bisa segitu atau bisa lebih," katanya.

"Yang mau booking juga sudah banyak, yang penting mau sabar saja kita juga nggak bisa menjadikannya," jelasnya.

Baca Juga: Jalur Surabaya-Malang Berdarah, Truk Pengangkut Alat Berat Pecah Ban, Motor dan Mobil Hancur Gak Berbentuk 7 Orang Tewas

"Jadi kalau mau booking ada nomor antriannya," sambungnya.

Nah bro, karena cuma ada 3 unit, jadi buruan pesan sekarang.