Dari yang Menangis Sampai Menjerit Kegirangan, Begini Suasana Makan Malam Marc Marquez dengan Fans Beratnya

By Ahmad Ridho, Selasa, 24 Desember 2019 | 13:05 WIB

Ilustrasi. Marc Marquez adakan makan malam bareng bersama fanatikan sekaligus rayakan Natal, syukuran operasi bahu kanannya dan performa di MotoGP musim ini

GridMotor.id - Setiap berakhirnya kejuaraan dunia balap MotoGP, semua pembalap MotoGP punya tradisi tahunan yang dilakukan bareng bersama fanatikannya (fans berat).

Hal itu merupakan bagian tak terlepaskan dan menjaga ikatan atau silaturahim antara pembalap MotoGP dengan fanatikannya.

Pembalap MotoGP takkan pernah bisa besar tanpa kehadiran fanatikannya.

Hal tersebut berlaku buat semua pembalap MotoGP di mana kehadiran fanatikannya benar-benar sangat diperlukan.

Untuk itu pembalap MotoGP selalu menggelar temu bareng di akhir tahun.

 

Baca Juga: Gokil, Marc Marquez Pukau Penonton dengan Aksi Kerennya, Bukan Cuma Jago Balap Ternyata

Kegiatan yang sering dan lazim dilakukan para pembalap MotoGP bertemu langsung fanatikannya adalah menggelar acara makan malam bersama.

Acara tersebut seperti rutin dilakukan para pembalap MotoGP.

Tak hanya memenuhi keinginan fanatikan bertemu langsung pembalapnya.

Tapi juga jadi acara tahunan, seperti yang dilakukan Francesco Bagnaia (Pramac Racing) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP).

Tak ketinggalan dengan juara dunia MotoGP 2019, Marc Marquez.

Baca Juga: Marc Marquez dan Jorge Lorenzo Langsung Bereaksi Mendengar Pembalap Indonesia Afridzan Munandar Meninggal

Pembalap Repsol Honda Team itu juga mengadakan kumpul bareng fanatikan berupa acara makan malam.

Dasar juara dunia berkali-kali, jumlah fanatikan yang ikut makan malam juga cukup besar jumlahnya.

Tak pelak lokasi makan malam bareng fanatikan Marc Marquez lebih luas tempatnya.

Makin seru lagi, makan malam bareng fanatikan Marc Marquez itu diadakan di kota Cervera yang merupakan kota kelahiran Marc Marquez.

Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Australia 2019: Marc Marquez Gak Terkejar, Valentino Rossi Cuma Finis ke-8

Jelas sangat berkesan bagi fanatikan Marc Marquez.

Selain itu acara makan malam bareng fanatikan Marc Marquez juga tak sekadar kumpul-kumpul.

Akan tetapi juga jadi acara syukuran dan sekaligus selamatan.

Syukuran karena Marc Marquez telah menjalani musim MotoGP yang sukses di 2019.

Baca Juga: Kunci Gelar Juara Dunia MotoGP 2019, Marc Marquez Malah Diminta Pensiun, Waduh

Sekaligus, syukuran gak sampai sebulan naik meja operasi untuk mengatasi cedera bahu kanannya.

Sudah tak perlu mengenakan penyangga lengan kanan lagi.

Tak lupa sekaligus, selamatan karena hanya berselang beberapa hari dengan hari Natal.

Baca Juga: Awas Pak..., Presiden Jokowi Nyaris Tersungkur Saat Kunjungi Perbatasan Kalimantan - Malaysia, Ban Motor Mendadak Melintir

Mungkin pembalap motor Indonesia juga bisa melakukan hal serupa yang dilakukan Marc Marquez.

Ketemu fanatikannya dalam jamuan makan malam biar semakin erat hubungan fanatikan setia dengan pembalapnya.

Nah, biar gak penasaran hebohnya makan malam bareng fanatikan Marc Marquez simak videonya;