GridMotor.id - Spion motor standar bawaan pabrik terlalu panjang dan suka ngerepotin kalau lagi macet.
Biasanya, sering banget kena spion mobil atau motor lain saat di jalan.
Pakai spion standar sering senggol kanan-kiri dan dimarahi pengendara lain.
Apalagi bagi yang pintu rumahnya sempit dan mau memasukkan motor ke dalam rumah, pasti sering mentok.
Baca Juga: Habis Terjang Jalanan Banjir Rem Belakang Motor Jadi Blong? Siapkan Uang Rp 30 Ribu Masalah Beres
Makanya banyak bikers yang ganti pakai spion variasi atau aftermarket yang lebih pendek.
Harganya lebih mahal dan gampang rusak, bikin bikers ogah pakai spion variasi.
Apalagi yang kelas murahan, selain malu juga mudah oblak.
Untuk itu bisa tiru trik yang dilakukan Dede Sulaiman alias Deking dari Azer Motor.
Tips Modif Spion Standar
Baca Juga: Pemilik Motor Lawas Harus Tahu Ilmunya, Begini Solusi Motor Mogok Gara-gara Karburator Sering Banjir
Dia modif spion standar Yamaha NMAX agar lebih simpel dan keren dilihat.
Pertama dilakukan melepas spion dari dudukannya, pasti semua bisa.
Kemudian lepas rumah kaca spion pakai obeng plus
Tinggal dilanjut membentuk tangkai spion menggunakan gerinda potong.
Hal itu agar bagian yang mau ditekuk mudah melengkung.
Pertama tekuk ke arah depan kira-kira di atas karet penutup mur spion.
Tangkai spion ini tekukannya sebisa mungkin dibuat 90 derajat.
Selanjutnya tinggal menekuk ke samping kiri atau kanan, spion kanan ditekuk ke kanan begitu juga sebaliknya.
Ditekuk-tekuk Makin Kelihatan Simpel
Baca Juga: Jarang yang Sadar, Bantingan Sokbreker Depan Keras Indikasi Komstir Motor Bermasalah
Tekukan sesuaikan dengan lebar kaca spion sekitar 75 sampai 90 derajat.
Setelah pas tinggal dilas listrik bagian yang sebelumnya digerinda itu supaya kuat.
"Terakhir finishing, cat tangkai spion pakai warna hitam," jelas Deking yang bengkelnya di belakang Pasar Bengkok Pinang Tangerang.
"Sebelumnya bagus diepoxy lebih dulu, supaya cat merekat kuat," sambungnya.