Bikin Hati Terenyuh, Anak Artis dan Penyanyi Deddy Dores Justru Bangga Jadi Driver Ojol dan Kuli Bangunan, Begini Kisahnya

By Galih Setiadi, Jumat, 20 Desember 2019 | 19:40 WIB

Anak dari penyanyi kondang Deddy Dores, Calvin Dores bangga menjadi driver ojol dan kuli bangunan.

GridMotor.id – Artis atau penyanyi identik dengan kehidupan yang glamor dan dikelilingi barang mewah.

Namun, siapa sangka kalau takdir harus merebut itu semua?

Ketika roda kehidupan memutar kenyataan hidup 180 derajat yang melenyapkan harta serta status sosialnya.

Seperti yang dialami anak artis kondang yang satu ini.

Baca Juga: Ada-ada Aja Nih, Driver Ojek Online Ini Punya Nama dan Alamat yang Sama dengan Anggota TNI yang Memesan

Baca Juga: Sering Gak Dihargai, Walaupun Hujan Deras dan Banjir, Driver Ojek Online Ini Tetap Belikan Makanan Buat Konsumen

Calvin Dores, anak dari penyanyi kondang Deddy Dores kini menjalani profesi sebagai driver ojek online.

Calvin Dores justru bangga jadi driver ojek online.

Selain menjadi driver ojek online (ojol), Calvin juga punya pekerjaan sampingan sebagai kuli bangunan.

Hal itu dijalani olehnya semenjak sang ayah dipanggil Yang Maha Kuasa pada 18 Mei 2016.

Kejadian menyentuh hati itu dibagikan melalui akun instagramnya.

Baca Juga: Kenapa Nih, Artis Sekaligus Penyanyi Dangdut Iis Dahlia Dikecam Netizen dan Driver Ojek Online, Sampai Garda Ikutan Protes

Melalui akun instagram @dorescalvin, Calvin Dores justru bangga akan pekerjaan sebagai driver ojol.

Anak Deddy Dores itu tetap tegar dan malah senang menjalani pekerjaan tukang ojek online.

Padahal, Calvin Dores pernah mengikuti rekam jejak sang ayah sebagai penyanyi.

Calvin Dores mengeluarkan single bersama Anggia Chan, mantan kekasih Vicky Prasetyo pada pertengahan 2018.

Baca Juga: Jadi Momen Pemersatu Bangsa, Video Rok Cewek Tersangkut Rantai Motor, Driver Ojek Online dan Warga Auto Bantu

Calvin Dores pun menyisihkan uangnya sedikit demi sedikit sebagai driver ojol.

Calvin Dores menjadi tukang ojek online.

"Saya mah bisanya target dulu 6 trip sekarang 18 trip. Kalau ojek online kan sekarang sepi jadi bisa Rp 120 ribu bersih atau Rp 80 ribu per hari. Kalau dulu sempat sampai Rp 100 ribu hingga Rp 500 ribu per hari," ujar Calvin Dores di akun instagramnya.

"Kata pepatah berakit-rakit ke hulu, berenang-renang ke tepian. Hikmahnya nyari uang itu enggak gampang semua tergantung Tuhan, mau suruh saya kemana,” lanjutnya.