Sikap Johann Zarco Bikin Penggemar Balap MotoGP Bingung, Awalnya Menolak Sekarang Malah Gabung ke Tim Balap MotoGP Ini, Bos Dorna Malah Bersyukur

By Ahmad Ridho, Kamis, 21 November 2019 | 19:15 WIB

Johann Zarco akhirnya gabung ke tim Avintia Ducati untuk MotoGP 2020.

GridMotor.id- Beberapa waktu lalu sempat heboh saat Johann Zarco menolak mentah-mentah untuk gabung ke tim Avintia Ducati.

Penolakan Zarco itu karena dirinya ingin tampil kompetitif dan butuh motor serta tim yang mumpuni.

Pembalap Prancis malah bilang lebih baik kembali ke Moto2 dibanding bersama tim satelit seperti Avintia Ducati.

Namun kabar yang terbaru, Johann Zarco disebutkan kalau dia malah gabung tim Avintia Ducati buat MotoGP 2020, kok bisa?

Baca Juga: Terbongkar Alasan Johann Zarco Tolak Tawaran Jadi Test Rider Yamaha dan Pilih ke Honda

Baca Juga: Bos KTM Ungkap Frustasinya Pembalap MotoGP Johann Zarco, Karena Kehilangan Seseorang

 

Sebelumnya, target pembalap 29 tahun ini adalah menjadi test rider Yamaha, usai berhenti dari tim Red Bull KTM.

Namun dirinya berubah pikiran, saat menggantikan sementara Takaaki Nakagami di LCR Honda.

Zarco menyebutkan, kalau dia berkeinginan menggantikan Jorge Lorenzo di Repsol Honda, yang memutuskan pensiun dari MotoGP.

Sayang, peluang itu hancur saat Repsol Honda memilih Alex Marquez untuk menggantikan Jorge Lorenzo.