Baca Juga: Makassar Geger, Puluhan Driver Ojol Kepung Mapolrestabes Makassar, Oknum Dishub Jadi Biang Kerok
Padahal, ungkap Nurcahyo, motor tersebut telah dikunci ganda.
"Padahal saya kunci kontak, kanan (leher kemudi dibelokkan ke kanan, red)," jelasnya.
Setelah mengetahui motornya raib, Nurcahyo sempat meminta bantuan rekan-rekan sesama driver ojol untuk mengawasi lalu lintas motor yang hendak melewati pintu masuk Jembatan Suramadu.
Namun, hingga waktu memasuki pukul 05.00 WIB, Minggu (10/11/2019), upayanya belum juga membuahkan hasil.
"Jadi semalam itu saya infokan ke teman-teman sesama driver, solidaritas untuk menunggu di pintu masuk Jembatan Suramadu. Rencananya sampai subuh. Siapa tahu ada nasib baik," terangnya.
Nurcahyo berencana melaporkan kejadian yang dialaminya itu ke mapolsek setempat.
"Sudah mau lapor tapi belum lapor. Ini kan STNK-nya ada di jok. Jadi harus lapor ke leasing dulu, nanti lapornya ke polsek," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Setengah Jam Ditinggal Beli Makanan Pesanan Klien, Motor Driver Ojol Surabaya Raib Digondol Maling,