Gridmotor.id - Yamaha NMAX memang memiliki bentuk mirip dengan jetski, karena bodinya yang bongsor.
Tapi siapa sangka, pemilik akun Facebook Peewee C. Bacuno mengunggah foto dan video modifikasi sebuah Yamaha NMAX yang disulap menjadi jetski.
Ternyata Yamaha NMAX tersebut milik pria bernama Kuyang SB.
Dikatakan, Kuyang memasang satu set bodi bekas dari sebuah Jetski ke Yamaha NMAX.
Baca Juga: Tampilan Yamaha NMAX Mendadak Mirip Honda Gold Wing, Modal Pasang Side Box Aftermarket
Baca Juga: Bikin Geger, Video Pengendara Yamaha NMAX Gak Berkutik Lihat Hantu Melintas di Pinggir Jalan
Sayangnya proses modifikasinya tidak dijelaskan secara lengkap.
Tapi yang pasti tampang Yamaha NMAX benar-benar berubah total dan unik banget.
Seluruh bagian bodi motor pun diberikan wrapping berwarna hijau chrome, lengkap dengan lampu kolong berwarna biru.
Dari pantauan Gridmotor, meski seluruh bodi bawaan dilepas, masih ada beberapa bagian bodi Yamaha NMAX yang terpasang.
Baca Juga: Yamaha NMAX Warna Putih Raib di Depan Rumah, Pemilik Kebingungan Setelah Bangun Tidur
Yaitu windshield dan juga cover setang.
Video saat motor ini digunakan di jalan raya pun sudah viral di media sosial.
Memang kelihatan unik banget kalau melihat motor ini di jalanan.
Selain itu dimensi motor juga pasti membesar, bakalan sulit nih kalau dipakai di kemacetan.
Baca Juga: Makin Pakem, Kaliper Dua Piston R15 Ternyata Bisa Dipasang di Yamaha NMAX, Aerox dan Lexi
Yang gak kalah merepotkan adalah saat ingin berhenti, karena kaki otomatis harus mengangkang lebih lebar.
Tapi Kalau diperhatikan lebih lanjut, motor ini malah mirip Yamaha Maxam ya?
Desainnya mirip, yaitu panjang, lebar, dan juga ceper.
Yamaha Maxam / Yamaha Morphous
Menurut kalian gimana bro?