GridMotor.id- Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) tampil tak terkejar di latihan resmi 1 (FP1) MotoGP Malaysia 2019.
Sesi FP1 MotoGP Malaysia 2019 dilaksanakan hari ini (01/11/2019) di sirkuit Sepang.
Cuaca di sirkuit pun terlihat cerah saat FP1 berlangsung.
Semua pembalap berusaha menjadi yang tercepat sejak dimulainya FP1.
Baca Juga: Tampilan Yamaha NMAX Mendadak Mirip Honda Gold Wing, Modal Pasang Side Box Aftermarket
Tidak lama FP1 dimulai, Marc Marquez (Repsol Honda) terlihat mengalami masalah pada motornya dan sempat mogok.
Kejadian tersebut memaksa Marc Marquez harus kembali ke pit.
Tidak butuh waktu lama, Marquez pun akhirnya kembali ke lintasan.
Perebutan siapa yang tercepat di FP1 ini berlangsung cukup sengit.
Baca Juga: Waspada, Sering Pakai Bensin Eceran Bikin Tenaga Motor Loyo, Ternyata Ini Penyebabnya
No, @marcmarquez93 hasn't got lost! ????
The World Champion receives some scooter assistance back to the paddock after an issue out on track! ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/QVutjX4Gbr
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) November 1, 2019
Salah satu pembalap yang juga terlihat mengerahkan kemampuannya adalah Fabio Quartararo.
Ada apa nih, kok Fabio Quartararo tampil kayak kesetanan di MotoGP Malaysia?
Soalnya Malaysia jadi kandang tim Petronas Yamaha SRT.
Jadi wajar saja kalau Fabio Quartararo ingin menampilkan yang terbaik sejak FP1.
Baca Juga: Siap-siap, STNK Elektronik Segera Diluncurkan, Pelanggar Lalu Lintas Makin Gak Berkutik
Testing the boundaries already! ✊@FabioQ20 clips the grass on the exit of Turn 8! ????#MalaysianGP ???????? pic.twitter.com/M9UfTu2BoG
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) November 1, 2019
Fabio Quartararo akhirnya berhasil menjadi yang tercepat di FP1 MotoGP Malaysia 2019, dengan raihan waktu 1:59,027.
Catatan waktu Fabio Quartararo mempertajam waktu tercepat di sirkuit Sepang, milik Dani Pedrosa dengan catatan 1:59,053 musim 2015.
Dan menyusul rekan satu timnya di urutan kedua, yaitu Franco Morbidelli dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) di urutan ketiga.
Sementara Valentino Rossi, rekan satu tim Maverick Vinales berada di posisi ke-8.
Baca Juga: Bikin Geger, Video Pengendara Yamaha NMAX Gak Berkutik Lihat Hantu Melintas di Pinggir Jalan
Berikut ini hasil lengkap FP1 MotoGP Malaysia 2019;
Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli berhasil jadi yang tercepat di FP1 MotoGP Malaysia 2019 hari ini (1/11)
Valentino Rossi berada di urutan ke-8 FP1 MotoGP Malaysia 2019
Hasil latihan bebas (FP1) MotoGP Malaysia 2019 di sirkuit Sepang