Jatiwaringin Macet, Pengendara Honda Vario Tewas Terlindas Truk Tanah, Warga Gak Berani Mendekat

By Fadhliansyah, Kamis, 24 Oktober 2019 | 11:10 WIB

Lokasi tertabraknya pengendara Honda Vario oleh truk tanah di Jalan Jatiwaringin, Jakarta Timur

Gridmotor.id - Truk tanah kembali memakan korban, kali ini seorang pengendara Honda Vario harus meregang nyawa.

Peristiwa kecelakaan maut ini terjadi tepatnya di Jalan Jatiwaringin Raya, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur (23/10/2019).

Seorang driver ojek online (ojol) bernama Ahmad menceritakan kronologi kejadian.

Ahmad mengatakan kecelakaan bermula ketika korban mencoba menghindari pengendara motor Yamaha Vega yang terjatuh di depannya.

Baca Juga: Ngeri! Truk Tergelincir di Jalan yang Basah, Pengendara Motor Hampir Jadi Tumbal

Baca Juga: Ngeri, Honda BeAT Remuk Tertimpa Truk Kontainer, Pemotor Masih Dikasih Umur Panjang

"Pengendara Vega lebih dulu jatuh, dia jatuh ke arah kanan jalan,"

"Nah dari belakang datang pengendara Vario lalu nabrak dan ikut jatuh," kata Ahmad di Makasar, Jakarta Timur, Rabu (23/10/2019).

Cepatnya kejadian membuat sopir truk pengangkut tanah yang melaju di belakang tak sempat mengerem lalu melindas tubuh pengendara Vario.

Ahmad menuturkan jarak kendaraan antara pengendara motor Vario dengan truk tanah memang hanya beberapa meter dan kondisi jalan terbilang sepi.

Baca Juga: Kurang perhitungan, Pemotor Wanita Tewas di Kolong Truk Gandeng Setelah Gagal Menyalip

"Hitungan detik korban jatuh langsung dilindas sama truk tanah. Korbannya terlindas di bagian punggung dan kepala, langsung meninggal. Kalau yang bawa motor Vega selamat," ujarnya.

Sigit (34), warga lain yang berada di lokasi kejadian menyebut jasad pria pengendara Vario yang berusia sekira 30 tahun dibiarkan tergeletak hingga lebih dari 30 menit.

Parahnya kondisi jasad korban membuat tak ada warga yang berani memindahkan dan menunggu kedatangan personel Satlantas Polres Metro Jakarta Timur.

"Tadi macet parah, karena jasadnya itu di tengah jalan dan enggak ada yang berani mindahin. Baru pas polisi datang dipindahin," tutur Sigit.

Baca Juga: Klaten Mencekam, Video Honda BeAT Ringsek Tertancap di Depan Truk, Korban Tewas Seketika

Terpisah, Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Timur AKP Agus Sumarno mengaku belum menerima laporan terkait kecelakaan.

Menurutnya wilayah Jatiwaringin tempat lokasi kecelakaan sudah tak termasuk wilayah hukum Polres Metro Jakarta Timur.

"Sepertinya kalau Jatiwaringin masuk Bekasi, sampai sekarang belum ada laporan dari anggota," kata Agus.

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Pengendara Motor di Jatiwaringin Tewas Terlindas Truk Tanah