Kering Kerontang, Pengendara Honda Vario 125 Asyik Ngebut di Sungai Bengawan Solo

By Galih Setiadi, Minggu, 20 Oktober 2019 | 07:38 WIB

Beredar kabar pemotor Honda Vario 125 berwarna merah mencoba melintasi Sungai Bengawan Solo yang kering.

Ternyata, bukan tanpa alasan sungai terpanjang di Pulau Jawa itu jadi mengering.

Deputi Bidang Meteorologi pada Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Mulyono Prabowo menyatakan, musim kemarau diprediksi bisa berlangsung hingga awal November.

"Ke depan kita masih melihat potensi musim kemarau masih bisa berlangsung hingga pertengahan Oktober sampai awal November," kata Mulyono dalam diskusi bertajuk Antisipasi Karhutla Belanjut di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (25/9/2019).

Mulyono tambahakan kemungkinan Jawa, Bali, Sulawesi Selatan dan Merauke diperkirakan disiram hujan pada November hingga Desember 2019.