Waspada, Video Modus Perampokan Baru, Seorang Pria Pura-pura Menabrakkan Motornya ke Mobil

By Indra Fikri, Rabu, 9 Oktober 2019 | 18:05 WIB

Seorang pria pengendara motor tersebut pura-pura menabrakkan motornya ke mobil, lantas terguling jatuh di depan mobil.

Baca Juga: Mencekam, Tiga Bocah Dibawah Umur Naik Motor Bawa Busur Kabur Tabrak Motor Patroli Polisi

Apabila tak mau membayar uang ganti rugi maka dia akan memanggil teman-temannya.

Sepupu Lum yang merasa tak bersalah menolak membayar biaya kompensasi, bahkan menyalahkan pria tersebut kenapa berbelok tiba-tiba dan tidak menyalakan lampu sein.

Sepupu Lum lantas meminta nomor kontak sang pengendara motor tersebut.

Namun pengendara motor tak mau memberikan nomornya apabila sepupu Lum tak mau memberi uang kompensasi.

Baca Juga: Sempat Ditabrak Sepeda Motor Saat Bertugas, Begini Kondisi Petugas PPSU Cantik Shellha Purba

Hingga akhirnya, pengendara motor tersebut mengancam akan membawa kasus tersebut ke polisi, yang kemudian disetujui sepupu Lum.

Saat sampai di kantor polisi sepupu Lum menunjukkan rekaman kamera di dashboard mobilnya.

Polisi kemudian mengatakan sang pengendara sepeda motor itu yang salah.

Tak hanya itu polisi juga mengungkap plat nomor kendaraan yang dikendarai pria tersebut juga palsu.