Menggelegar! Honda ADV150 Pasang Knalpot Custom, Tampilan Berubah Jadi X-ADV750

By Ahmad Ridho, Kamis, 3 Oktober 2019 | 13:05 WIB

Knalpot replika X-ADV terpasang di Honda ADV150

GridMotor.id - Pengguna skutik avdenture Honda ADV150 bisa bikin tampilan mirip sang kakak yaitu X-ADV 750, cuma dengan mengganti knalpot.

Saat ini memang pilihan knalpot racing aftermarket untuk Honda ADV150 sudah lumayan banyak dijual di pasaran.

Tapi knalpot yang dijual oleh Agung Septiadi, owner Bikers Gear Indonesia ini dibuat custom dan sengaja dibuat mirip knalpot bawaan X-ADV.

“Dibuat baru total dari nol, knalpot custom ini secara tampilan kita buat semirip mungkin seperti knalpot bawaan Honda X-ADV,” terang Agung Septiadi.

 

Baca Juga: Asyik Banget, Beli Skutik Adventure Honda ADV150 Bulan Ini Dapat Bonus Aksesoris

Karena dibuat khusus untuk Honda ADV150, jadi sudah pasti pemasangannya pun enggak perlu ubahan.

Berbeda dengan knalpot bawaan yang menyatu, knalpot replika X-ADV ini pakai model slip-on sehingga header dan silincer dipasang terpisah.

Knalpot replika Honda X-ADV750 di ADV150

“Keseluruhan knalpot pakai bahan stainless steel, namun silencer dicat hitam. Bagian moncong dan protectornya dipoles warna chrome,” lengkapnya.

Hasilnya, secara tampilan pun masih serupa knalpot standar pabrik hanya suara terdengar sedikit lebih nyaring.

Baca Juga: Wabah Skutik Adventure, Kaki-kaki Honda PCX Dibikin Lebih Kekar Dibanding ADV150

Tidak hanya bagian luarnya saja yang mirip standar, bagian dalam knalpot juga dirancang masih terdapat sekat agar suara tidak bising layaknya knalpot racing.

“Saat dipakai, secara performa terasa ada sedikit peningkatan dibanding standar dan tidak ditemui tarikan ngempos,” jelas Agung yang bisa dihubungi di nomor 0877-7488-2182.

Kalau tertarik, knalpot replika X-ADV ini dibanderol Rp 950 ribu dan sudah bisa dipesan secara pre-order selama 1 minggu.