Gridmotor.id - Sialnya nasib Priwaluyo (51) motor yang ditunggangi tabrakan dengan mobil.
Akibatnya motor yang ditunggangi hancur depannya dan Priwaluyo (51) terguling guling di jalanan.
Bukan itu saja setelah terguling guling malah bukan ditolongin oleh masyarakat malah nyaris menghajar Priwaluyo (51).
Kejadian Priwaluyo (51) terguling-guling di aspal jalan depan Taman Makam Pahlawan, Jalan Pahlawan Tulungagung, Jawa Timur, Rabu (18/9/2019) pukul 16.30 WIB.
Baca Juga: Ternyata Ada Asuransi Untuk Motor, Melindungi Dari Pencurian, Kecelakaan Juga Kebakaran
Baca Juga: Jalur Pantura Rawan Kecelakaan, Kok Pemotor Banyak yang Enggak Pakai Helm? Ini Kata Polisi
Sepeda motor yang dikendarainya, Honda Supra X 125 AG 2928 R, hancur di bagian depan karena ditabrak mobil yang melaju dari arah selatan.
Mengetahui hal itu, warga sekitar tak menolongnya, namun malah nyaris menghajar Priwaluyo.
Beruntung lokasi kejadian tidak jauh dari Mapolsek Kedungwaru, warga asli Desa Plosokandang, Kecamatan Kedungwaru ini pun langsung diamankan.
Ternyata sepeda motor yang dikendarai Priwaluyo adalah motor curian milik AR (35), warga Desa Ketanon, Kecamatan Kedungwaru, Tulungagung.
Baca Juga: Fakta Mengejutkan, Ternyata Menurut Polisi, Bikers Jadi Biang Kecelakaan di Jalan Raya
Menurut Kapolres Tulungagung, AKBP Tofik Sukendar melalui Paur Humas, Ipda Anwari, saat itu AR pulang belanja dari Pasar Wage Tulungagung.