Daftar Harga Moge Honda Baru Juli 2019, Yang Paling Murah Ini Bro

By Indra GT, Rabu, 10 Juli 2019 | 22:14 WIB

Honda X-ADV yang diperkenalkan di ajang IIMS 2019.

Gridmotor.id - Banyak modelnya Motor CBU Honda yang ditawarkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) di Big Wing Dealer.

Line up Honda Big Bike atau motor CBU Honda yang hanya ada di Big Wing Dealer saja dan sudah menyebar di wilayah Indonesia.

Motor CBU Honda yang ditawarkan ada model sport, naked bike cruiser, adventure dan big skutik.

Karena merupakan motor berkapasitas besar dan berstatus CBU alias diimpor utuh, akanya enggak heran kalau harganya juga lumayan menguras kantong.

Nah, mungkin penasaran bro kira-kira ada moge apa saja yang dijual AHM di Indonesia, berikut daftarnya.

Baca Juga: Puluhan Pemotor Terjaring Razia, Surat Tidak Lengkap, Ini Videonya

Baca Juga: Bulan Pengampunan Pajak, Bebas Denda Pajak dan Mutasi Kendaraan Bermotor Selama 4 Bulan Saja

Honda CB500F 2019

CB500F

CB500F diminati, karena punya desain gagah, namun performa yang nyaman dikendarai.

Bagi penggemar naked big bike, Honda CB500F 2019 sekarang punya desain baru, memperkuat konsep maskulin dan modern.

Varian terbaru CB500F diperkenalkan pada acara Honda Sport Motoshow di Bandung (9/2/2019)

Lampu depan LED dan shroud-nya lebih runcing, serta bagian belakang yang lebih sporty.

CB500F dipasarkan dengan OTR DKI Jakarta Harga: Rp 147.000.000,-

Baca Juga: Waduh, Mau Berangkat Balap Asia, Tas Dibobol Di Bandara Soetta, Wearpack Hilang!

Data spek motor :

Data spek Honda CB500F

Baca Juga: Semarang Jadi Tuan Rumah Balap Dunia MXGP Asia 2019 Untuk Kedua Kali

Honda CB650R Sold Out!

CB650R

Di sela-sela acara Honda Sport Motoshow 2019 (9/2/2019), PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda CB650R.

Motor Honda CB650R ini, menawarkan bahasa desain baru, yaitu Neo Sports Cafe.

Yup, tampilannya retro, dengan lampu bulat dan bodi yang ringkas, ala cafe racer.

Dibanderol dengan harga Rp 265 juta OTR DKI Jakarta saat diluncurkan sekarang Harga Honda CB650R : Rp 275.000.000.

Ada kenaikan harga sekitar Rp 10 juta dari pertama kaliHonda CB650R diluncurkan hingga sekarang.

Baca Juga: Valentino Rossi Masih Dipercaya Yamaha, Padahal Penampilannya Terpuruk

Data spek motor :

Data spek mesin Honda CB650R

Baca Juga: Tim Pabrikan MotoGP 2020 Pembalapnya Sama, Hafizh Syahrin Kemana Ya?

Honda CBR500R 2019


CBR500R

Meskipun tidak terkenal, rupanya motor Honda CBR500R punya pasar tersendiri di Indonesia.

Makanya, PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan moge supersport dengan versi terbarunya.

Mesin Honda CBR500R 2019 lebih besar tenaganya sekitar 4 persen, dibanding versi sebelumnya.