Gridmotor.id - Tampil buruk belum pernah finish di 10 besar hingga kini posisi Jorge Lorenzo masih aman.
Ada rumors Jorge Lorenzo akan didepak dari tim sayap terbang karena penampilan buruknya.
Tapi itu dibantah oleh Neil Hodgson sang pengamat MotoGP atas keberadaan Jorge Lorenzo di tim.
Tim Repsol Honda tidak akan melepas Jorge Lorenzo pada akhir gelaran MotoGP 2019 itu diyakini oleh Neil Hodgson, sang pengamat MotoGP.
Baca Juga: Aroma MotoGP Sudah Ada Di Mandalika, Bisa Foto Naik Motor MotoGP Lho
Baca Juga: Jual Motor 'ST', Polisi Melarang Membeli Motor Dengan Embel Embel ST, Ini Alasannya
Pembalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo tengah mengalami masa-masa sulit pada tahun pertamanya bergabung di Repsol Honda.
Rider Spanyol itu terlihat begitu kesulitan menemukan performa terbaik tatkala menunggangi motor Honda RC213V.
Hal itu bisa dilihat dari hasil yang diraihnya selama tujuh seri pertama gelaran MotoGP 2019.
Pembalap bernomor start 99 itu terlihat begitu kesulitan dan tak pernah sekali pun finish di posisi sepuluh besar.
Baca Juga: Vespa GTS Super 150 i-get ABS Siap Mengaspal, Kapasaitas Mesin Sama Dengan NMAX, Harga Bikin Geger