Ternyata Kapasitas Oli Honda Genio 110 cc Tidak Sampai 600 Mililiter

By Indra GT, Sabtu, 22 Juni 2019 | 23:29 WIB

Mesin baru Honda Genio

Gridmotor.id - Hari Jumat kemarin (21/6) motor baru Honda Genio 110 cc dilaunching.

Honda Genio 110 cc memliki kapasitas oli yang lebih sedikit dari Honda BeAT series dan Scoopy.

Kapasitas oli dari Honda Genio 110 cc hanya setengah liter atau 500 ml lebih sedikit.

Mesin Honda Genio 110 cc lebih ramping dan punya engine mounting di bagian atas, jadi mesinnya menggantung.

Baca Juga: Bro Irfan Hatta Ali Anak Ketua MA Meninggal Dunia, Kecelakaan di Afrika Lagi Touring

Baca Juga: Terciduk, Yamaha MT Baru, Masih Pakai Teleskopik, Bodi Lebih Gagah

Makanya wajar jika kapasitas oli Honda Genio 110 lebih sedikit dibandingkan BeAT dan Scoopy.

Mesin Honda Genio bobotnya diklaim lebih ringan 10% dari mesin lama seperti milik BeAT.

Lalu jika melihat speknya jelas beda dengan BeAT, utamanya dari bore x stroke.

Genio pakai kombinasi 47 x 63,1 mm. Kapasitas murninya 109,5 cc. Beda dengan BeAT yang pakai kombinasi 50 x 55 mm, kapasitas 108,2 cc.

Baca Juga: Hasil FP1 WSSP300 Misano 2019, Galang Hendra Konsisten Jadi Pembalap Tercepat

Rasio kompresi pun Genio cukup tinggi, 10,0:1, kalau BeAT hanya 9,5:1. Tenaga dan torsi Genio juga lebih besar dari BeAT.

Tenaga Genio 8,9 dk/7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm. Sementara BeAT hanya 8,5 dk/7.500 rpm dan 9 Nm/6.500 rpm.

Namun meski power gede justru ada juga yang malah menyusut, yaitu olinya.

Ternyata kapasitas oli untuk mesin baru ini malah jadi sangat sedikit.

Baca Juga: Harga Honda Genio 110 CC Sangat Terjangkau, Udah Bisa DP Bro

Tiap ganti pelumas kapasitas oli honda genio hanya perlu 650 ml! Sedikit banget kan?

Umumnya motor matic 110 cc seperti BeAT pakai 800 ml.

Kok sedikit banget? “Keterkaitan dengan lay out new engine yang compact,” terang Endro Sutarno, Technical Service Division PT Astra Honda Motor kepada Otomotifnet.com.

Endro menambahkan, kendati hanya sedikit, dijamin pelumasan tetap maksimal.

Baca Juga: Harley-Davidson 380 cc Bikinan Cina, Terus Yang Jualan Benelli?

Pantas jika bobot Genio bisa ringan, yang CBS cuma 89 kg dan CBS-ISS 90 kg, ternyata mesinnya kompak termasuk pakai oli sedikit.

Motor matic lain yang olinya sedikit juga salah satunya Suzuki Nex, juga pakai cuma 650 mililiter.

Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Dikit Banget, Kapasitas Oli Honda Genio Hanya Setengah Liter Lebih Dikit