Heboh Ban Yamaha NMAX Botak Sebelah, Ini Jawaban Dari Ahlinya

By Indra GT, Selasa, 18 Juni 2019 | 21:53 WIB

Ban Yamaha NMAX botak sebelah

Gridmotor.id - Pengguna Yamaha NMAX banyak yang mengeluh bannya botak sebelah.

Terungkap ban Yamaha NMAX botak sebelah setelah Hendra Purnama posting di grup Yamaha NMAX Indonesia.

Hendra Purnama memposting keluhannya tentang ban Yamaha NMAX botak sebelah.

Harapannya memposting masalahnya di grup Yamaha NMAX Indonesia agar ada yang memberi solusi.

Baca Juga: Aria Permana Bocah Raksasa Yang Dulu Beratnya 192 Kg, Kini Sudah Bisa Mengendarai Motor

Baca Juga: Agung Hercules Kena Kanker Otak Teryata Pernah Naik Motor Sidoarjo-Jakarta Pakai Singlet

Begini isi postingan Hendra:

Barangkali Ada yg punya pengalaman sama ban belakang Nmax saya kenapa habis atau botak nya nggak rata cuma bagian kanan saja yg bagian kiri masih lumayan bagus.... Mohon pencerahan nya dari para suhu..... 

Keluhan Hendra ini banyak mendapat tanggapan, ada yang bilang karena banyak menikung ke kanan.

Ada juga yang bilang ban botak di kanan karena kondisi jalan yang miring ke kiri. 

Baca Juga: Lady Biker Bikin Sales Gemeteran, Honda CB650R Baru Launching, Langsung Dibayar Cash Rp 286 Juta

Lucunya lagi ada yang bilang karena sering putar balik ke kanan.

Namun ada juga netizen komentar benar dan sesuai dengan pendapat ahli ban.

"Kalau dari data kami, bisa disebabkan 3 faktor," ujar Dodiyanto, Produk Development PT Gajah Tunggal Tbk.

Adapun ketiga faktor penyebab ban botak itu gundul sebelah yaitu "Suspensi, pemakaian dan desainnya," ucap Pak Dodiyanto.

Baca Juga: Yamaha Jupiter MX King 150 Limited Edition, Harga Rp 43 Juta , Cuma Ada 100 Unit Bro!

Pertama, kita bahas dari suspensi dulu.

"Jika ban botak sebelah kanan menandakan suspensi yang kanan kekerasan," jelas Pria suka humor dan makan nasi goreng kambing ini.

Atau bisa juga sok yang kiri sudah lemah, karena berdasarkan pengalaman sokbreker kiri cepat kena.

Itu karena panas mesin dari CVT merembet ke sokbreker sebelah kiri.

Baca Juga: Kacau Nih Rekan Satu Tim, Marc Marquez Ingin Jorge Lorenzo Diberi Penalti di MotoGP Catalunya 2019, Akibat Ulah Menghalangi Jalan

Kedua, botak sebelah karena pemakaian.

"Bisa jadi yang napak bagian sebelah kanan, misalnya sering nikung ke kanan," jelas Pak Dodi, panggilan yayang Dodiyanto.

Katanya yang menarik waktu pihak IRC Jepang survey kondisi jalanan di Indonesia.

Kalau diperhatikan jalanan di Indonesia, yang sebelah kiri lebih miring dari yang tengah.

Itu untuk buang air ke got, supaya jalanan tidak tergenang.

"Bisa jadi faktor ini yang bikin ban botak di sebelah kanan," ucap lelaki yang senang berkaca mata hitam ini.

Baca Juga: SPBU Curang Kurangi Takaran, Raih Untung Rp 1,8 Miliar per Hari, Akhirnya Disegel

Ketiga, botak sebelah bisa jadi karena desain bannya. Jika desainnya miring akan botak sebelah.

Dari tiga faktor yang dipaparkan Pak Dodiyanto, ada juga netizen yang bilang berbeda.

Seperti yang dibilang Ilham Pawiro Subarjo, katanya coba  laher roda sebelah kanan ganti, itu oblak dikit lahernya.

Selain itu bisa juga karena aplikasi pelek aftermarket yang lebar.

Biasanya desain palangnya agak ke kanan.

Baca Juga: Heboh, Video Ayam jago Goncengan di Motor Tidak Terbang, Manut Sama Majikannya

Ini yang bikin tekanan atau beban dari motor berada di sebalah kanan ban.

Satu lagi faktor jika ban depan yang botak sebelah, selain karena suspensi keras sebelah bisa jadi karena segitiga miring.

Artikel ini telah tayang di MOTOR Plus-online.com dengan judul Rame Ban Yamaha NMAX Botak Sebelah Sebabnya Macam-macam Dan Banyak Nikung