MotoGP Ceko Terancam Stop Kontrak! Indonesia Jadi Penggantinya?

By Indra GT, Senin, 27 Mei 2019 | 14:07 WIB

Sirkuit Brno, Ceko

Gridmotor.id - Kontrak Sirkuit Brno, Ceko menggelar balapan MotoGP hingga tahun 2020.

Sampai detik ini belum ada isu atau pendekatan untuk perpanjangan kontrak untuk gelaran MotoGP tahun berikutnya.

Kabar paling santer adalah MotoGP Ceko yang digelar di Sirkuit Brno kabarnya akan menghilang dari kalender balapan MotoGP.

Nasib MotoGP Ceko sedang berada di ujung tanduk setelah kontraknya habis.

Baca Juga: 3 Tipe Motor Kawasaki Paling Laku Menjelang Lebaran, Penjualan Naik 15 Persen

Baca Juga: Saingan PCX dan NMAX, Peugeot Pulsion 125 2019,Fitur Lebih Canggih

Dilansir dari Tuttomotoriweb, pihak penyelenggara dan pemerintah setempat tidak lagi antusias untuk menggelar balapan MotoGP.

Hal tersebut dikarenakan biaya besar yang harus disiapkan oleh Republik Ceko untuk menggelar balapan MotoGP di negaranya.

Pemerintah Republik Ceko dikabarkan tidak lagi ingin memberikan subsidi untuk penyelenggara yang nilainya bisa mencapai sekitar 1 juta euro (Rp16,1 miliar).

Di sisi lain, Carmelo Ezpeleta (CEO Dorna) tak khawatir apabila seri MotoGP Ceko akan ditiadakan nantinya.

Baca Juga: Gokil! Kawasaki Ninja 150 Victor dan Yamaha Nouvo Z Ditukar Honda PCX 150, Ada Yang Mau?