Gridmotor.id - Mengalami kecelakaan saat balapan Moto2 tidak membuat Dimas Ekky Pratama patah arang.
Seperti kita ketahui Dimas Ekky Pratama pembalap asal Indonesia yang bernaung di Team Honda Asia mengalami 2 kali kecelakaan.
Pertama saat Moto2 di Jerez, Spanyol (05/05) dan yang kedua di Le Mans, Perancis (19/05) Dimas Ekky Pratama mengalami kecelakaan.
Baca Juga: Ternyata Bisa Pesan Part Motor Honda Lawas di AHASS, Syaratnya Ini Bro
Baca Juga: Ini Daftar Harga Kawasaki KLX 230 Yang Baru Diluncurkan Di Kemayoran
Beruntung akibat kecelakaan yang dialami oleh Dimas Ekky Pratama tidak sampai fatal.
"Kecelakaan Dimas Ekky Pratama tidak sampai ada tulang patah, habis tes Moto2 baru cek kesehatan menyeluruh" ujar istri Dimas Ekky.
Pembalap Indonesia di ajang balap motor dunia Moto2, Dimas Ekky Pratama langsung menjalani tes resmi di sirkuit Catalunya-Barcelona, (21-22/5/2019)
Dimas Ekky Pratama yang musim ini merupakan debut tampil secara reguler di Moto2 musim ini.
Baca Juga: Nitip Motor Aman Saat Mudik Trus Dapet Duit, Ini Bro Caranya.
Moto2 musim ini mengandalkan motor Moto2 baru dengan mesin Triumph 765 cc 3 silinder dari yang sebelumnya mesin Honda CBR600RR 4 silinder.