Honda Vario Tanpa Bongkar Crankcase Bisa Copot Rantai Keteng Bro

By Indra GT, Selasa, 30 Juli 2019 | 11:38 WIB

Copot Rantai Keteng Honda Vario tanpa buka crankcase


Gridmotor.id - Pada umumnya skutik memiliki mesin kompak tapi kelemahannya bro.

Kalau mau ganti rantai keteng atau kamprat skutik harus belah crankcase terlebih dahulu.

Ternyata ada skutik kalau ganti rantai keteng tidak perlu bongkar crankcasenya.

Honda Vario merupakan skutik paling mudah lepas keteng, tanpa bongkar  crankcase.

Sebab lubang di kruk as sebelah kiri yang ada silnya lumayan besar.

Baca Juga: Boyong Pembalap WSBK, Kawasaki Langsung Juara Suzuka 8 Hours 2019

Baca Juga: Valentino Rossi Latihan Pakai Yamaha R1 Tidak Pakai M1, Ini Alasannya

Cuma tetap mesti sabar, ucap Maman Sugiman alias Boim, kepala instruktur HMTC.

Agar leluasa, rantai keteng lebih dulu dikendurkan dengan melepas gir timing, head, tensioner juga 2 bilah penegang.

Dilanjut melepas puli primer-skunder agar sil kruk-as terkunci dengan ring clip dapat dilepas mudah.